Page 25 - GSDS120408_E Modul_MK Seni Budaya Bali _Nea full fixt
P. 25
BAB IV
SENI DRAMA DI SEKOLAH DASAR
Sub Capaian Pembelajaran MK:
Setelah mempelajari topik ini mahasiswa mampu:
1) Mahasiswa mampu mensimulasikan sebuah drama sederhana bagi siswa
sekolah dasar
Uraian Materi:
4.1 Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mensimulasikan sebuah drama
sederhana adalah
Sebuah pementasan drama dapat dikatakan berhasil baik dan
sukses apabila mengikuti beberapa hal penting yang harus diperhatikan.
Adapun beberapa hal penting yang harus diperhatikan untuk mewujudkan
sebuah pementasan yang baik terdiri atas 3 tahapan, yaitu 1)
Prapementasan, 2) Saat Pementasan, dan 3) Sesudah Pementasan.
Penjabaran tahapan-tahapan tersebut sebagai berikut.
4.1.1 Prapementasan
Pada sebuah pementasan drama hendaknya mempersiapkan
persiapan- persiapan sebelum pementasan itu ditampilkan, yakni
berupa tahap persiapan dan tahap latihan. Menurut Djajakusuma
dalam Tarigan (1993:98-100) langkah- langkah yang termasuk
dalam persiapan prapementasan antara lain yaitu:
4.1.2 Tahap Persiapan
Dalam tahap ini terdapat beberapa langkah-langkah yang
harus ditempuh, antara lain yaitu:
1) Memilih cerita
Pada langkah ini merupakan kegiatan memilih cerita yang
nantinya dipentaskan sesuai dengan maksud pementasan.
22