Page 10 - E-MODUL PERSPEKTIF GLOBAL_Neat fix
P. 10
BAB III
HUBUNGAN PERSPEKTIF GLOBAL DENGAN IPS
(SOSIOLOGI DAN SEJARAH)
1. Sub Capaian Pembelajaran MK
Setelah mempelajari topik ini mahasiswa mampu:
1) menjelaskan hakekat dan tujuan IPS
2) memahami hubungan sosiologi dengan perspektif global
3) memahami hubungan sejarah dengan perspektif global
2. Uraian Materi
Hakikat dan Tujuan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Hakikat dari IPS adalah pengetahuan yang akan membina generasi
muda belajar yang positif yakni mengadakan perubahan-perubahan sesuai
kondisi yang diinginkan oleh dunia modern atau sesuai daya kreasi
pembangunan, prinsip-prinsip dasar serta nilai yang dianut masyarakat serta
membina kehidupan masa depan masyarakat secara lebih cemerlang dan lebih
baik untuk kelak diwariskan kepada keturunannya secara lebih baik. IPS
sebagai paduan dari sejumlah subjek (ilmu) yang isinya menekankan
pembentukan warga yang baik daripada menekankan isi dan disiplin subjek
tersebut. Dalam kurikulum IPS 1975, dikatakan bahwa IPS adalah bidang studi
yang merupakan paduan dari sejumlah mata pelajaran. Bidang pelajaran IPS
terutama akan berperan dalam pembinaan kecerdasan, keterampilan,
pengetahuan, rasa tanggung jawab, dan rasa demokrasi. Pokok-pokok
persoalan yang dijadikan bahan pembahasan difokuskan pada masalah
kemasyarakatan.
Pendidikan IPS ini berfungsi mengembangkan keterampilan terutama
keterampilan sosial dan keterampilan intelektual. Keterampilan sosial yaitu
keterampilan melakukan sesuatu yang berhubungan dengan kepentingan
kehidupan bermasyarakat, seperti bekerja sama, bergotong royong, menolong
orang yang memerlukan, dan melakukan tindakan yang cepat dalam
memecahkan permasalahan di masyarakat. Sedangkan keterampilan
intelektual yaitu keterampilan berpikir, cekatan, dan kecepatan memanfaatkan
pikiran, cepat tanggap dalam menghadapi permasalahan di masyarakat. Hal
yang lain dari fungsi IPS sebagai pendidikan, yaitu mengembangkan perhatian
dan kepedulian anak didik terhadap kehidupan di masyarakat dan
bermasyarakat. Dengan pengetahuan yang berguna, keterampilan sosial dan
intelektual serta perhatian dan kepedulian, dapat diharapkan terbinanya sumber
daya manusia yang berpengetahuan, terampil, cekatan, dan mempunyai
tanggung jawab yang tinggi yang mampu merealisasikan tujuan nasional.
Tujuan mempelajari Ilmu Pengetahuan Sosial di Indonesia untuk
memberikan pengetahuan yang merupakan kemampuan untuk melihat kembali
atau mengenal kembali yang telah dialami dalam bentuk yang sama atau
dialami sebelumnya. Kemampuan dan keterampilan, yaitu kemampuan untuk
menemukan informasi yang tepat dan teknik dalam pengalaman seorang siswa
7