Page 47 - E-MODUL PERSPEKTIF GLOBAL_Neat fix
P. 47
APEC kearah perdagangan bebas dengan memperluas ke anggota-anggota
non APEC dan juga kepada seluruh anggota-anggota non APEC dan juga
kepada seluruh anggota-anggota berkembang sesuai dengan aturan-aturan
yang ada di GATT.
Kawasan Asia-Pasifik mempunyai arti penting dipandang dari beberapa
segi, seperti: penduduk, perkembangan ekonomi, letaknya, dan sebagainya.
Negara-negara yang pernah terlibat dalam perang dunia II yang hebat juga
berada dalam wilayah ini. Keanekaragaman budaya nampak sekali di kawasan
ini, dari Kaukasian, Asia, Melayu, Indian, dan sebagainya. Sejarah perjalanan
pembentukan APEC dimulai ketika Negara Australia tahun 1989 mengajukan
ide untuk menciptakan kawasan pasar bebas akan terjadi pertumbuhan yang
dinamis dalam perekonomian Asia Timur. Empat tahun kemudian KTT yang
dihadiri oleh para kepala pemerintahan masing-masing negara anggota,
mengadakan pertemuan di Blake Island, Seattle, AS pada tanggal 20
November 1993. Tahun berikutnya 1994, Indonesia menjadi tuan rumah APEC.
Dalam pertemuan di istana Bogor ini berhasil ditetapkan bahwa negara-negara
anggota APEC yang sudah maju akan menerapkan perdagangan bebas tahun
2010 dan untuk seluruh anggota baru akan berlangsung tahun 2020.
Terwujudnya kerjasama melalui APEC yang ditandai oleh adanya
perdagangan bebas dunia pada tahun 2020, memaksa kita untuk segera
mempersiapkan sumber daya manusia dalam rangka memasuki era pasar
bebas tersebut. Pada tahun tersebut mobilitas orang akan semakin tinggi,
karena untuk bekerja, membuka ijin usaha, maupun bepergian ke negara-
negara lain yang menjadi anggota Negara APEC tidak perlu dengan surat yang
berbelit-belit, cukup menunjukkan KTP ataupun passport yang menjadi anggota
APEC, seperti yang terjadi di masyarakat Eropa atau Uni Eropa saat ini.
Kawasan Asia pasifik juga meruapakan tempat yang mampu memberikan
harapan terhadap perkembangan ekonomi di masa yang akan datang. Para ahli
mengatakan bahwa abad yang akan datang merupakan era Asia-Pasifik.
Berikut ini disajikan materi tambahan berupa link youtube, silakan dicermati dan
dipelajari
https://www.youtube.com/watch?v=TPkLw-cZNuI (Materi tentang ASEAN)
https://www.youtube.com/watch?v=ff_cMaoEATI (Materi tentang APEC)
3. Bahan Diskusi
1) Jelaskan kenapa Indonesia ikut Keanggotaan ASEAN?
2) Jelaskan peranan Indonesia dalam organisasi ASEAN dan APEC!
44