Page 72 - E-Modul Pengembangan Pembelajaran Matematika SD _Neat
P. 72
d. Bagaimana akan menyelesaikan soal?
Dengan melakukan analisis berdasarkan pertanyaan-pertanyaan
tersebut, diharapkan siswa dapat lebih mudah mengidentifikasi unsur yang
diketahui dan yang ditanyakan pada soal. Dalam hal ini, hasil mengidentifikasi
informasi yang diinginkan, diberikan, dan yang diperlukan akan sangat
membantu siswa melaksanakan tahap ini.
Contoh:
”Hasil bagi dua buah bilangan cacah adalah 5. Jika jumlah kedua bilangan
tersebut adalah 36, tentukan kedua bilangan cacah tersebut.
Penyelesaian: misalkan bilangan-bilangan tersebut adalah p dan q.
Diketahui:
p = 5
q
p + q = 36
Ditanya : p = . . . .?
q = . . . .?
2). Membuat Rencana untuk Menyelesaikan Masalah
Dalam perencanaan pemecahan masalah, siswa diarahkan untuk dapat
mengidentifikasi strategi-strategi pemecahan masalah yang sesuai untuk
menyelesaikan masalah tersebut. Dalam mengidentifikasi strategi-strategi
pemecahan masalah ini, hal yang paling penting untuk diperhatikan adalah
apakah strategi tersebut berkaitan dengan permasalahan yang akan
dipecahkan? Untuk contoh permasalahan di atas, strategi membuat gambar
atau tabel tentu tidak sesuai dengan permasalahan yang akan dipecahkan.
Strategi yang kemungkinan dapat digunakan adalah strategi bekerja mundur
dan menggunakan kalimat terbuka.
3). Melaksanakan Penyelesaian Masalah
Jika siswa telah memahami permasalahan dengan baik dan sudah
menentukan strategi pemecahannya, langkah selanjutnya adalah
melaksanakan penyelesaian masalah sesuai dengan yang telah direncanakan.
Kemampuan siswa memahami substansi materi dan keterampilan siswa
melakukan perhitungan-perhitungan matematika akan sangat membantu
mereka untuk melaksanakan tahap ini. Perhatikan kembali contoh
penyelesaian permasalahan no. 16 atas.
p
= 5 ⇒ p = 5q
q
p + q = 36 ⇒ 5q + q = 36
⇒ 6q = 36
⇒ q = 6
q = 6 ⇒ p = 5 x 6 = 30
Jadi bilangan-bilangan tersebut adalah 30 dan 6
4). Memeriksa Ulang Jawaban yang Diperoleh
Langkah memeriksa ulang jawaban yang diperoleh merupakan langkah
terakhir dari pendekatan pemecahan masalah matematika (Hudojo, 2001).
Langkah ini perlu dilakukan untuk mengecek apakah hasil yang diperoleh
68