Page 89 - KELAS VIII AGAMA HINDU
P. 89
· Prasasti Kebon Kopi, dibuat sekitar 400 M (H Kern 1917), ditemukan di
perkebunan kopi milik Jonathan Rig, Ciampea, Bogor
· Prasasti Tugu, ditemukan di Kampung Denpasartumbu, Desa Tugu, Kecamatan
Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, sekarang disimpan di museum di Jakarta. Prasasti
tersebut isinya menerangkan penggalian Sungai Candrabaga oleh Rajadirajaguru dan
penggalian Sungai Gomati oleh Purnawarman pada tahun ke-22 masa
pemerintahannya.Penggalian sungai tersebut merupakan gagasan untuk menghindari
bencana alam berupa banjir yang sering terjadi pada masa pemerintahan Purnawarman,
dan kekeringan yang terjadi pada musim kemarau.
· Prasasti Cidanghiyang atau Prasasti Munjul, ditemukan di aliran Sungai Cidanghiang
yang mengalir di Desa Lebak, Kecamatan Munjul, Kabupaten Pandeglang, Banten,
berisi pujian kepada Raja Purnawarman.
· Prasasti Ciaruteun, Ciampea, Bogor
· Prasasti Muara Cianten, Ciampea, Bogor
· Prasasti Jambu, Nanggung, Bogor
· Prasasti Pasir Awi, Citeureup, Bogor
c. Jawa Tengah
Suburnya perkembangan agama Hindu di Jawa Tengah dapat kita ketahui dari
ditemukannya prasasti tukmas. Prasasti ini ditulis dengan huruf pallawa dan berbahasa sanskerta
dengan tipe tulisan berasal dari tahun 650 masehi. Prasasti tukmas memuat gambar-gambar
atribut : dewa tri murti, seperti trisula lambang dewa siwa, kendi lambang dewa brahma, dan
cakra lambang dewa wisnu. Prasasti ini juga menjelaskan adanya sumber mata air yang jernih
dan bersih yang dapat disamakan dengan sungai gangga.
Sumber berita cina berasal dari masa pemerintahan dinasti tang tahun 618-696 masehi.
Dari berita cina dapat diketahui di jawa tengan telah berdiri kerajaan kaling yang pada tahun 674
89