Page 35 - Modul Pembersihan dan Sanitasi Peralatan dan Ruang
P. 35
Sumber : https://www.dekoruma.com/
Gambar 2.19 Pembersihan Bagian Dapur dengan Bahan Krom
g) Kaca
Ruangan yang bagiannya dengan bahan kaca dibersihkan menggunakan kain
kering atau sikat pembersih jendela. Larutannya menggunakan air bersih dan
larutan khusus kaca, kemudian keringkan dengan peralatan yang tidak
meninggalkan serpihan.
h) Porselen
Ruangan yang bagiannya terbuat dari porselen dibersihkan dengan pembersih
alkali jangan menggunakan pembersih asam sebab dapat meninggalkan noda
pada permukaan.
i) Dinding
Dinding ruangan dibersihkan sesuai jadwal pembersihan dan dibersihkan
dengan menggunakan alat pembersih khusus dan bahan saniter.
Sumber : https://sajiansedap.grid.id/ Sumber : https://berita.99.co/
Gambar 2.20 Pembersihan Bagian Dinding
j) Plavon/Langit-Langit
Langit-langit ruangan dibersihkan secara rutin supaya tidak ada kotoran jatuh ke
bawah.
26