Page 284 - SKI jld 3 pengantar menteri Revisi Assalam
P. 284

Buku Sejarah Kebudayaan Islam Indonesia - Jilid 3







                                                   ini, penerbit Gema Insani Press, sekitar lebih dari 1000 judul
                                                               60
                                                   buku Islam,  penebit Darul Haq telah berhasil menerbitkan
                                                                                 61
                                                   sekitar sekitar 124 buku Islam,  Penerbit Serambi, 148 judul
                                                   buku Islam,  penerbit maghfirah pustaka, sekitar 92 judul
                                                               62
                                                   buku Islam,  Penerbit Lkis beserta anak cabangnya pustaka
                                                               63
                                                   pesantren, sekitar 316 judul buku Islam,  Pustaka Al-Kautsar,
                                                                                          64
                                                                                                             65
                                                   lebih dari 500 judul buku Islam pada akhir tahun 2007,
                                                   Penerbit Azam, sekitar 79 buku judul buku Islam pada akhir
                                                   tahun 2006,  penerbit Remaja Rosdakarya, sekitar 137 buku
                                                               66
                                                   pada akhir tahun 2005,  dan kesemuanya hanya contoh dari
                                                                          67
                                                   beberapa penerbit, belum terhitung secara keseluruhan jumlah
                                                   penerbit yang menghasilkan buku Islam baik yang telah ataupun
                                                   yang akan bergabung dalam keanggotaan IKAPI.












           Salah satu buku yang diterbitkan
           oleh Mizan tahun 2007.
           Sumber: Direktorat Sejarah dan Nilai Budaya.

                                    Penerbit Buku-Buku Islam: Beberapa Profil
                                    Sosio-Intelektual




                                    Dari gambaran di atas, dapat digarisbawahi bahwa buku-buku Islam saat ini telah
                                    menjadi satu kategori penting dalam dunia penerbitan Indonesia; buku Islam
                                    telah menjadi satu industri keagamaan tersendiri yang memiliki dampak penting
                                    dalam corak perkembangan islam Indonesia. Dalam kaitan ini, sangat penting
                                    untuk dijelaskan  profile penberbit buku-buku Islam, yang tentu saja menjadi
                                    satu unsur penting bagi proses berkembangnya buku-buku Islam sebagaimana
                                    dijelaskan di atas. Di samping tentu saja mencari keuntungan ekonomi, penerbit
                                    telah memberi kontribusi berarti bagi usaha apa yang disebut di sini sebagai
                                    mengembangkan budaya baca (print culture) dalam Islam Indonesia.

                                    Satu hal sangat penting untuk dijelaskan di sini adalah fakta bahwa penerbit
                                    buku Islam dalam perkembangannya tampak memperlihatkan satu pola yang
                                    tegas  menyangkut  corak  pemikiran  sosial-intelekitual  Islam  yang  menjadi
                                    basis ideologis kegiatan dan pada akhirnya seleksi corak buku-buku yang
                                    akan diterbitkan. Di sini, tiga penerbit Islam akan menjadi perhatian khusus,





                    268
   279   280   281   282   283   284   285   286   287   288   289