Page 27 - Normal Pendidikan Fondasi-Nilai dan Prinsip CU-2020-ok
P. 27

Sampai  wafatnya  Raiffeisen  tahun  1888,  sudah  terdapat  425  Credit  Union  di
               Jerman.  Keberhasilan  Heddesdorfer  Credit  Union  terjadi  karena  menjalankan  3
               prinsip  utama;  1.  Kemandirian  (Swadaya),  2.  Setiakawan  (Solidaritas)  dan  3.
               Penyadaran (Pendidikan) yang akhirnya menjadi  prinsip dasar Credit Union yang
               berkembang ke seluruh dunia.
                  Sejak  saat  itulah  perlahan-lahan  Credit  Union  berkembang  ke  berbagai  negara
               diluar Jerman seperti Italia, Perancis, Austria, Inggris, Kanada, dan Amerika Serikat.

               C. PERKEMBANGAN CREDIT UNION SETELAH DI JERMAN

               1. Perkembangan Credit Union Di Luar Jerman
                  CU di Italia tidak terlepas dari peran seorang bernama Luigi Luzzati (11 Maret 1841-
               29 Maret 1927). Lazzati kemudian memperkenalkan gerakan co-operation ala Shulze-
               Delitzsch yang dikembangkan oleh Raiffeisen tersebut di Italia.
                  Ada  beberapa  pembaharuan  dilakukannya,  antara  lain:  diterapkannya  prinsip
               limited  liability,  simpanan  kecil  agar  yang  miskin  dapat  menjadi  anggota  dan
               menabung), sistem sukarela, pelayanan jemput bola, dapat menerima simpanan dari
               non-anggota dengan syarat pinjaman yang lebih ketat.
                  Karena pembaharuannya inilah Luzzati dikenang sebagai pendiri gerakan CU di
               Italia. Tak hanya mengembangkan CU, Lazzati juga menulis buku dengan judul “Dio
               nella  liberta”  (God  in  Freedom).  Buku  ini  sangat  terkenal  pada  massa  itu,  karena
               membahas tentang pentingnya toleransi beragama.
                  Ketangguhan  Lazzati  memperkenalkan  CU  di  Italia  rupanya  berbuah  manis.
               Jejaknya tersebut kemudian diikuti oleh seorang yang bernama Leone Wollemborg (4
               Maret 1859-19 Agustus 1932). Wollemborg merupakan seorang ekonom dan politisi
               Italia. Ia pun kemudian memperkenalkan CU ala Raiffeisen di pedesaan Loreggia.
                  Setelah itu bersama dengan 30 buruh tani serta pemilik tanah kecil mendirikan
               bank Cooperation pertama di Loreggia Italia tahun 1883. Adapun tujuan didirikannya
               bank ini adalah untuk membantu pemilik tanah kecil dan pekerja pertanian agar bisa
               bangkit dari kemiskinan dengan memberikan pinjaman jangka panjang serta bunga
               yang rendah.
                  CU ala Wollemborg ini tidak menerima modal dari pihak luar kecuali dari anggota.
               Dividen juga tidk dibayarkan ke anggota. Apabila keuntungan dialokasikan ke dana
               cadangan untuk menjaga kerugian akibat kredit macet. Sedangkan kalau sudah besar,
               dana cadangan tersebut dapat dipakai untuk membiayai ongkos operasional.
                  Untuk mendukung CU tersebut agar lebih berkembang, maka diperlukan sebuah
               media sebagai ruang pengetahuan dan ide pencerahan bagi anggotanya. Oleh karena
               itu,  kemudian  diterbitkanlah  sebuah media  bulanan  “Rural  Cooperation”  (aktivitas
               bersama pedesaan) dari tahun 1885 sampai 1904.
                  Selain  dari  Jerman  yang  juga  diadopsi  oleh  Italia  pada  awal  abad  ke-20,  CU
               terutama versi Raiffeisen turut diperkenalkan di negara Austria, Perancis dan Inggris.
               Salah seorang tokoh ternama Inggris, Henry W. Wolf merupakan orang yang merintis
               CU di kawasan Samudra Atlantik, di Canada. Meskipun tak sepesat perkembangannya
               seperti di Jerman maupun Eropa.

               2. Perkembangan CU Di Luar Eropa
                  Dampak revolusi industri di Inggris terasa hingga ke Amerika, ekspansi industri dan
               manufaktur pun ikut berlabuh di sana. Ditambah, Amerika ‘sarang’ dari kaum migran
               Eropa.  Maka  sistem  hukum  dan  ekonomi  Eropa  dibawa  serta.  Tak  terkecuali,  soal
               Credit Union. Tiga tokoh utama gerakan Credit Union di Amerika adalah Alphonse




               27 | P a g e -   D i k l a t   P e n d a l a m a n   N i l a i - N i l a i   C U
   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32