Page 74 - FullBook Keperawatan Komunitas
P. 74

Bab 4 Promosi Kesehatan dan Penanggulangan Risiko              57


              dari DM, faktor yang memiliki kontribusi terbesar adalah obesitas, terutama
              penumpukan lemak pada area abdomen, hal ini dapat dinilai dari lingkar perut.
              Penelitian terhadap 342 responden memperlihatkan 100% responden memiliki
              kelebihan  berat  badan  dengan  rerata  Indeks  Massa  Tubuh  (IMT)  28,4
              (McGowan, 2011). Hal serupa juga didapatkan dengan penelitian lain bahwa
              dari 262 responden, 100% mengalami obesitas dengan rentang BMI 25,5 –
              33,5 (Diez-Espino, Buil-Cosiales, Serrano-Martinez, Toledo, Salas-Salvado, &
              Martinez-Gonzales, 2011).
              Berdasarkan  hal  di  atas,  maka  pemberian  edukasi  terkait  dengan  berbagai
              risiko kesehatan dapat dilakukan sebagai upaya menurunkan risiko. Berbagai
              program  sudah  dicanangkan  oleh  pemerintah  guna  menurunkan  risiko  dan
              optimalisasi  kesehatan  masyarakat.  Gerakan  Masyarakat  Sehat  (GERMAS)
              menjadi  program  yang  setiap  hari  di  sosialisasikan  melalui  televisi  dan
              pemasangan  poster  atau  banner  di  berbagai  institusi  seperti  sekolah  dan
              puskesmas  (Kemenkes,  2016).  Kegiatan  GERMAS  meliputi  peningkatan
              aktivitas fisik, peningkatan perilaku hidup bersih dan sehat, pencegahan dan
              deteksi dini penyakit, serta peningkatan edukasi hidup sehat diharapkan dapat
              meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
   69   70   71   72   73   74   75   76   77   78   79