Page 123 - FullBook Pengantar Riset Keperawatan
P. 123

Bab 8 Pendekatan Riset Historis Dalam Keperawatan             109


              Banyak  situs  web  menyediakan  tutorial  dan  materi  pendukung  untuk
              membiasakan  Anda  dengan  fitur  dan  layanan  mereka.  Jangan  takut  untuk
              menggunakan  alat  bantu  atau  melakukan  pencarian  di  Internet;  bahkan
              Youtube  dapat  memberikan  “petunjuk”  dari  mereka  yang  telah
              mengumpulkan cara efektif untuk meneliti atau menggunakan perangkat lunak
              untuk  mendukung  penulisan  dan  analisis  statistik  dalam  keperawatan  atau
              disiplin lainnya.

              Memastikan Keaslian dan Keabsahan Data
              Pada saat peneliti memilih sumber data primer, maka keaslian dan keabsahan
              sumber data menjadi suatu aspek yang penting untuk diketahui. Barzun and
              Graff  (1985)  menuliskan  bahwa  dalam  riset  historis,  proses  memastikan
              keaslian dan keabsahan suatu dokumen merupakan salah satu tugas peneliti.
              Asli  merujuk  kepada  data  atau  dokumen  yang  bukan  hasil  pemalsuan.
              Sedangkan  keabsahan  berarti  dokumen  tersebut  memiliki  kebenaran  dalam
              memberikan informasi tentang peristiwa atau topik yang diteliti.
              Perawat-perawat  peneliti  perlu  menemukan  sebanyak  mungkin  sumber  asli
              (primer), prinsip yang sama dengan metodologi tinjauan pustaka untuk proyek,
              disertasi,  jurnal  artikel,  atau  meta-analisis  dari  pengetahuan  yang  ada  pada
              subjek tertentu. Peneliti yang berusaha menemukan bukti nyata seperti buku
              harian,  surat,  kompilasi  gambar  digital,  barang  antik  yang  terpublikasi,
              rekaman  video  atau  audio,  dan/atau  dokumen  tulisan  tangan.  Prosedur
              perolehan,  analisis,  interpretasi,  dan  verifikasi  mensyaratkan  bahwa  tidak
              hanya  dokumen  tertentu  yang ditinjau  tetapi dokumen lain dari era/konteks
              diperoleh untuk memverifikasi atau mendukung konsistensi atau inkonsistensi
              dalam  materi.  Peneliti  memperhatikan  fakta  dan  detail  serta  pertimbangan
              konteks keaslian dari materi data dan keandalan sumber yang diperoleh.
              Banyak  situs  web  menyediakan  tutorial  dan  materi  pendukung  untuk
              membiasakan  Anda  dengan  fitur  dan  layanan  mereka.  Jangan  takut  untuk
              menggunakan  alat  bantu  atau  melakukan  pencarian  di  Internet;  bahkan
              Youtube  dapat  memberikan  “petunjuk”  dari  mereka  yang  telah
              mengumpulkan cara efektif untuk meneliti atau menggunakan perangkat lunak
              untuk  mendukung  penulisan  dan  analisis  statistik  dalam  keperawatan  atau
              disiplin lainnya.
              Adalah hal yang dianjurkan bagi peneliti historis untuk melakukan perjalanan
              ke  lokasi  di  mana  sumber  utama  hanya  tersedia  untuk  ditinjau  di  tempat.
              Kurator,  pemandu,  staf,  dan  akan  pustakawan  sangat  membantu  dalam
   118   119   120   121   122   123   124   125   126   127   128