Page 107 - Berangkat Dari Agraria
P. 107
84 Berangkat dari Agraria:
Dinamika Gerakan, Pengetahuan dan Kebijakan Agraria Nasional
ATR/BPN, pemerintah daerah, aparat penegak hukum, serta badan
peradilan. Hadi juga menyampaikan dukungan Kementerian ATR/
BPN untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara. Terkait hal itu,
Presiden Joko Widodo meminta segera dilaksanakan pembangunan
di IKN. Presiden juga meminta agar RDTR mengatur persil-persil
secara rinci. Dukungan atas Rencana Detail Tata Ruang untuk IKN
segera ditetapkan.
Secara keseluruhan, arahan Menteri ATR/BPN tersebut ada
dalam koridor percepatan pelaksanaan reforma agraria sebagai
prioritas Presiden. Dalam berbagai kesempatan Presiden Jokowi
menekankan pentingnya reforma agraria untuk mengurangi
kemiskinan dan ketimpangan serta untuk membangkitkan ekonomi
rakyat pasca pandemi Covid-19.
Penghargaan
Pada Rakernas tersebut, diserahkan penghargaan bagi Kantor
Pertanahan dengan (Kantah) kategori Pelaksana Reforma Agraria
Terbaik kepada Kantah Kabupaten Buleleng, Pidie Jaya, dan
Semarang. Kualitas Data Elektronik Terbaik kepada Kantah Kota
Madiun, Bontang, dan Jakarta Utara. Peningkatan Data Pertanahan
Terbaik kepada Kantah Kota Palopo. Kontribusi Penyerahan Aset
untuk Bank Tanah diberikan kepada Kanwil Kalimantan Timur.
Dalam Rakernas ini dilakukan lesson learn serta sharing session
yang diisi jajaran Kanwil dan Kantah terpilih. Masing-masing berbagi
informasi dan pengalaman terkait inovasi layanan pertanahan yang
dilakukan di tempat masing-masing.
Yang menjadi pekerjaan rumah Kementerian ATR/BPN, menurut
hemat penulis adalah konsistensi untuk melakukan perubahan ke
arah perbaikan dalam strategi dan langkah kerja seluruh jajaran
di pusat, provinsi dan kabupaten/kota. Tanpa konsistensi, semua
rencana dan wacana yang mengemuka dalam Rakenas akan berubah
jadi buih di tepi lautan.
Jika merujuk pada kategori Pelaksana Reforma Agraria Terbaik,
maka seluruh Kantah didorong untuk memperluas cakupan objek