Page 117 - Hak Atas Tanah bagi Orang Asing
P. 117

94    FX. Sumarja


            harus dilakukan di hadapan dua orang Scheepen. VOC ternyata tidak
            bisa  mencegah sama sekali peralihan tanah,  maka dikeluarkanlah
            maklumat  tersebut.  Tanggal 2 Juni  1623  VOC mengeluarkan
            maklumat  yang  mengatur bahwa  pengalihan  tanah  dikenai biaya
            10%  dari  harga  tanah.  Maklumat  tersebut  selain mengatur biaya
            pengalihan, juga mengatur sanksi bagi yang melakukan pengalihan
            namun tidak memberitahukan kepada  dua orang Scheepen.

                Berdasarkan uraian di atas ternyata pada masa VOC telah ada
            aturan larangan pengasingan tanah dalam lingkungan orang-orang
            VOC, meskipun sifatnya tidak mutlak melarang. Pengikut-pengikut
            VOC tidak  boleh  memindahkan tanah  pekarangan  atau tanah
            kebunnya kepada pihak lain tanpa pemberitahuan kepada Baljuw dan
            Scheepen. Aturan larangan pemindahan/pengasingan tanah tersebut
            mengandung  sanksi.  Bagi  yang  melanggar dikenakan ancaman

            pembatalan pengalihan  hak,  penyitaan  tanah  yang  bersangkutan
            dan denda.  Pada praktiknya pemindahan atau pengasingan tanah
            tetap terjadi  tanpa  pemberitahuan  kepada  Baljuwdan  Scheepen.
            Oleh karena itulah, maka peta-peta tanah yang ada pada Baljuw dan
            Scheepen menjadi tidak sama dengan kenyataan di lapangan. Hal ini
            terjadi karena lemahnya penegakan hukum, sehingga pada tahun-
            tahun  selanjutnya orang  mulai  ragu dengan kekuatan berlakunya
            maklumat larangan pengasingan tanah tersebut.

                Kewajiban  pemberitahuan  kepada dua orang  Scheepen dalam
            peralihan  tanah  seringkali  tidak diindahkan,  maka VOC  pada
            tanggal 23 Oktober 1685 kembali mengeluarkan maklumat. Pasal 8
            maklumat tersebut berisikan bahwa setiap orang dilarang menjual
            atau mengubah dengan cara lain pemilik suatu benda tetap, rumah,

            pekarangan, kebun yang terletak di luar atau di dalam daerah kota
            Jakarta, kecuali jika dalam waktu enam minggu penjual dan pembeli
            melakukan dan  menerima  penyerahan dengan  membayar  pajak
            pengalihan hak.  Pelanggaran  terhadap ketentuan ini  dihukum
   112   113   114   115   116   117   118   119   120   121   122