Page 21 - pendidikan pancasila-BG-KLS-II
P. 21
perilaku dalam lingkungan sosial di luar lingkungan budayanya. Pelajar
Pancasila mampu mengeksplorasi dan membandingkan pengetahuan
budaya yang dimilikinya dengan budaya yang berbeda dengannya dalam
sikap kesehariannya, serta mampu menumbuhkan sikap saling menghormati
terhadap keanekaragaman budaya tersebut. Pelajar Pancasila memahami
bahwa kemajemukan memberikan peluang besar untuk belajar, menambah
pengetahuan, dan pengalaman terhadap sesuatu yang baru.
2) Komunikasi dan interaksi antarbudaya
Dalam berkomunikasi pelajar Pancasila mampu menggunakan kata, tulisan,
dan bahasa tubuh yang memiliki makna berbeda disetiap tempat. Ia akan
menggunakan kata, tulisan, dan bahasa tubuh yang berbeda saat berada
dilingkungan budayanya dan saat berada di lingkungan sekitarnya. Ia akan
mempertimbangkan dan menumbuhkan berbagai perspektif baik saat
berkomunikasi dengan orang-orang disekitarnya dengan kemampuannya
mengekspresikan pandangannya terhadap topik pembahasan yang umum
yang berbeda dilingkunga sekitarnya pada suatu budaya tertentu.
3) Releksi dan tanggung jawab terhadap pengamalan kebinekaan
Pelajar Pancasila mampu mereleksikan pengalaman kebinekaannya,
menghilangkan stereotip, dan prasangka dengan cara mengekspresikan
pandangannya terhadap topik yang umum dan memiliki kemampuan
mengenali sudut pandang orang lain. Ia juga memiliki kemampuan
mendengarkan dan memperkirakan pandangan orang lain yang berbeda dari
dirinya saat berada di sekolah, keluarga, dan lingkungan sekitarnya.
Pelajar Pancasila mampu menyelaraskan perbedaan budaya dengan
mengenali bahwa perbedaan budaya memengaruhi pemahaman antar
individu.
4) Berkeadilan sosial
Pelajar Pancasila aktif membangun masyarakat yang inklusif, adil, dan
berkelanjutan dengan mengidentiikasi car berkontribusi terhadap
lingkungan sekolah, rumah, dan lingkungan sekitarnya. Berpartisipasi dalam
proses pengambilan keputusan bersama menentukan pilihan berdasarkan
kriteria sederhana. Memahami perannya dalam demokrasi dengan cara
memahami konsep hak dan kewajiban serta keterkaitannya terhadap
perilakunya.
Panduan Umum 5