Page 9 - Pencernaan
P. 9
Anus. Ujung dari saluran pencernaan adalah usus yang
berfungsi sebagai tempat keluarnya feses yang berasal dari
rektum. Posisi anus pada ikan bertulang sejati terletak di
sebelah depan saluran genital. Untuk ikan yang bentuk
tubuh memanjang, posisi anus terletak jauh dibelakang
kepala bedekatan dengan pangkal ekor. Sedangkan ikan
yang tubuhnya membundar, posisi anus terletak jauh di
depan pangkal ekor mendekati sirip dada.
2.3. Kelenjar Pencernaan
Pada ikan, kelanjar pencemaan terdiri dari hati dan
pankreas. Hati dan pankreas berfungsi rnensekresi
substansi yang digunakan dalam proses pencemaan
makanan.
Selain sel-sel berperan dalam mensekresi mukus, mukosa
lambung mempunyai sel gastrik. Cairan gastrik yang
dihasilkan diproduksi oleh sel yang terdapat di bawah
lapisan epitelium. Sl ini berfungsi mensekresikan pepsin
dan asam klorida (HCl). Cairan HCL yang diproduksi di
lambung berperan melepuhkan makanan, mengaktifkan
pepsinogen menjadi pepsin, menurunkan pH isi lambung
sehingga aktivitas enzim proteolitik terutama pepsin
meningkat, mengubah osmolaritas, mencegah perumbuhan
bakteri, menstimuli hasilnya sekretin dan pankreozim pada
usus sehingga dapat memicu sekresi bikarbonat dan enzim
oleh pankreas. Pada lambung juga terdapat sel
enteroendokrin yang berperan memproduksi hormon-
gastrointestinal seperti gastrin. Gastrin berperan dalam
28