Page 58 - E-modul Potyvirus untuk Siswa
P. 58

Gambar 26. Partikel Virus PStV
                                                           (Reddy, 2015)
                                  Gejala  khas  meliputi  garis-garis  hijau  tua  dan  pita  terputus-putus  di

                         sepanjang urat lateral daun muda, pola bercak hijau tua pada daun yang lebih tua,

                         bintik cincin klorotik, pola garis klorotik, dan galur nekrotik (Nigam et al., 2012).
                         Untuk sebagian besar tanaman kacang tanah yang terinfeksi PStV lainnya, gejala

                         awal muncul sebagai flek klorotik, diikuti oleh gejala mottle ringan, bercak, atau
                         cincin klorotik mottle (Demski et al., 1993). Tanaman kacang tanah terinfeksi PStV

                         dapat kehilangan hasil polong yang bervariasi, sesuai dengan jenis galur dan dapat
                         mencapai setinggi 55%. Infeksi PStV dapat menurunkan nilai gizi kacang tanah dan

                         mengubah rasa kacang tanah dan produknya (Nigam et al., 2012). Beberapa gejala

                         tanaman kacang tanah yang terinfeksi PStV dapat dilihat pada Gambar 27.

































                                     Gambar 27. Gejala Tanaman Kacang Tanah Terinfeksi PStV
                                    (Mabele & Wotia, 2021; Suranto, 2014; Sánchez et al., 2016)



                                                                                                              58
   53   54   55   56   57   58   59   60   61   62   63