Page 166 - modul pelatihan meri
P. 166
TPACK terbentuk atas perpaduan 3 jenis pengetahuan dasar, yaitu:
1. Content Knowledge (CK) atau pengetahuan konten. Pengetahuan
ini mengacu pada berbagai mata pelajaran yang menjadi tanggung
jawab seorang guru. Pengetahuan ini mencakup pengetahuan
tentang konsep, teori, ide, serta praktik dan pendekatan dalam
mengembangkan pengetahuan tersebut.
2. Pedagogical Knowledge (PK) atau pengetahuan pedagogis.
Pengetahuan guru terkait beragam strategi pembelajaran, metode
pembelajaran, serta praktik pembelajaran.
3. Technology Knowledge (TK) atau pengetahuan teknologi.
Pengetahuan guru terkait teknologi, baik teknologi tradisional
maupun modern yang dapat diintegrasikan dalam proses
pembelajaran.
Kerangka Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK)
juga berfungsi sebagai sebuah teori dan konsep untuk peneliti dan
pendidik dalam mengukur kesiapan calon guru dan guru dalam
mengajar secara efektif dengan teknologi. Kemampuan guru dalam
menggunakan pendekatan ini akan mempermudah siswa untuk
mampu memahami pembelajaran dengan baik. Pengintegrasian antara
pengetahuan teknologi dan pengetahuan pedagogi juga penting
dilakukan pada pembelajaran. Dengan kemampuan memahami
karakteristik peserta didik serta strategi yang tepat untuk digunakan
dalam pembelajaran, guru dapat menentukan dan mempertimbangkan
pemilihan teknologi yang sesuai dengan peserta didik.
Bahasa Indonesia merupakan Bahasa persatuan Indonesia dan
juga sebagai identitas bangsa. Melestarikan Bahasa Indonesia sama
pentingnya dengan melestarikan kebudayaan. Sebagai upaya
melestarikan hal tersebut maka, Bahasa Indonesia menjadi mata
pelajaran wajib di Indonesia. Hal ini karena penanaman Bahasa
158 Pembelajaran Bahasa Indonesia Berbasis ‘TPACK’