Page 182 - LITERASI-BUKU-SEBAGAI-SARANA-MENUMBUHKAN-KEPRIBADIAN-PESERTA-DIDIK-YANG-UNGGUL
P. 182

168


















                   ROSDA




                                                                       sumber: Dok. Penulis
    sumber: Dok. Penulis


             Gambar 5.2 Lembar Kerja Menulis di   Gambar 5.3 Lembar Kerja Matematika
                     PAUD Bestari               yang Dibuat Sendiri oleh Guru



                 Saat pelajaran membaca, Bu Sri menggunakan satu buku
            ajar yang digunakan bergantian oleh setiap murid untuk belajar
            mengeja potongan suku kata dan kata yang terdapat di buku.
            Karena ketiadaan bangku dan kursi, siswa-siswa PAUD Bestari
            belajar membaca, menulis, dan berhitung dengan duduk di
            lantai, secara berkelompok atau berpasangan dengan guru
            (terutama ketika pelajaran membaca). Tidak jarang juga mereka
            mengisi lembar soal, menulis, atau menggambar di buku
            dengan posisi tengkurap di lantai. Siswa berinteraksi satu sama
            lain dengan akrab, salah satunya karena mereka harus berbagi
            fasilitas dan sumber belajar. Selain itu, siswa dapat berbincang
            satu sama lain, bercanda, dan menyanyi selama belajar.
   177   178   179   180   181   182   183   184   185   186   187