Page 124 - ASPPUK_FellowshipJurnalistik
P. 124

Upaya Lohjinawi Solo


             Memandirikan Perempuan dan


             Mengurangi Krisis Iklim





                                   Oleh Wahyu Prakoso Solopos
                     Penerima Fellowship Jurnalistik Perempuan, Bisnis Berkelanjutan dan Perubahan Iklim oleh ASPPUK,
                                          AJI Indonesia dan Konde.co

            SOLO--  Abon lele Lohjinawi  dalam
            kemasan yang apik berjejer di etalase toko
            oleh-oleh Era  Jaya  di  Jl.  Gatot Subroto
            No.132, Kecamatan Serengan, Solo, Jumat
            (17/5/2024).  Penempatannya  strategis,
            dekat dengan etalase di depan kasir.

            Penampilannya memang berbeda dari
            produk ikan olahan  lainnya  yang  hanya
            dikemas  dalam  plastik  bening  atau  toples.
            Abon lele Lohjinawi tampil dengan kemasan
            100  gram  berdesain  grafis  yang  elok
            sehingga memberi kesan premium. Ada dua
            varian rasa, orisinal dan pedas.

            Toko  Era  Jaya  sudah menjual produk
            Lohjinawi dengan harga Rp30.000 sejak
            2023.  Toko  yang berdiri pada  2001 ini
            menjual  aneka produk camilan, utamanya
            asal Soloraya.

            Solopos.com mencoba abon lele Lohjinawi
            rasa orisinal. Rasanya sangat mirip dengan       Koordinator Kelompok Pengolah dan Pemasar (Poklasar)
            abon sapi.  Bedanya, abon Lohjinawi              Lohjinawi, Nanik Muryani, 55, menunjukkan abon lele di RT
            berwarna coklat  muda, sedangkan abon            001 RW 003, Kelurahan Timuran, Kecamatan Banjarsari,
            sapi umumnya berwarna coklat tua.                Solo, Jumat (26/4/2024). (Foto: Solopos.com/Wahyu
                                                             Prakoso)
            Pemilik  Era  Jaya,  Andrijarto, menjelaskan
            kepada  Solopos.com,  kemasan  premium           produk yang berasal dari unit usaha binaan
            produk  Lohjinawi  membawa keuntungan,           pemerintah  kota/pemerintah  kabupaten.
            Jumat  (17/5/2024).  “Produk  ini  menjadi       Produk  binaan biasanya lebih berkualitas
            pilihan oleh-oleh bagi kalangan tertentu,”       dan berizin, misalkan punya nomor induk
            ujarnya.                                         usaha  (NIB),  sertifikasi  pangan  industri

            Era  Jaya umumnya menjual berbagai               rumah tangga (PIRT), dan sertifikasi produk
                                                             halal.


            124          Fellowship Jurnalistik Perempuan, Bisnis Berkelanjutan dan Perubahan Iklim
   119   120   121   122   123   124   125   126   127   128   129