Page 252 - IPAS BG KLS 6
P. 252
6. Arahkan peserta didik untuk berdiskusi dengan teman, keluarga, mengamati
keseharian di rumahnya, atau lingkungan sekitar untuk memperkaya ide-ide
yang terlintas, lalu mencatatnya di buku tugas.
7. Berikan juga kesempatan bagi peserta didik untuk memastikan
pemahamannya pada guru atau berkonsultasi tentang ide yang terlintas.
Topik C: Jurnal Proyek Akhir IPAS (2 JP)
Tujuan Pembelajaran Topik C
1. Peserta didik dapat mendokumentasikan tahapan proyek akhir IPAS secara
sistematis dalam bentuk jurnal.
2. Peserta didik melakukan pencatatan dan dokumentasi dari setiap proses
yang dijalani selama menyelesaikan proyek akhir IPAS pada jurnal proyek.
Informasi untuk Guru
Pada topik ini, peserta didik akan diarahkan untuk menyiapkan jurnal untuk
proyek akhir IPAS. Jurnal juga bukan hal yang baru bagi peserta didik karena
pada proyek-proyek pembelajaran peserta didik senantiasa diarahkan untuk
mencatat perjalanan proyeknya dalam jurnal buku atau lembar proyek. Pada
topik ini, hal yang perlu ditekankan, yaitu fungsi jurnal bukan bentuknya (analog
atau digital). Ajak peserta didik merefleksikan kembali pengalamannya dari
kelas 3 hingga kelas 6 saat menggunakan jurnal untuk proyek belajar. Bentuk
jurnal dibebaskan sesuai kenyamanan peserta didik.
Di akhir topik ini, peserta didik diharapkan dapat menyiapkan jurnal dan
mulai mengerjakan proyeknya masing-masing. Guru dapat memanfaatkan sisa
waktu untuk membantu peserta didik menentukan topik proyek. Setelah topik ini,
peserta didik akan bekerja sesuai proyek masing-masing. Mereka akan memiliki
perkembangan yang beragam dan guru berperan sebagai mentor.
Perlengkapan
Perlengkapan yang dibutuhkan peserta didik:
jurnal (sesuai bentuk yang sudah ditentukan oleh masing-masing peserta didik).
Ide Pengajaran
1. Ingatkan peserta didik kembali dengan aktivitas pengenalan sebelumnya
dan sampaikan tujuan pembelajaran hari ini.
242 Buku Panduan Guru Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD/MI Kelas VI