Page 38 - Modul Biokimia Andi Tenri Ola Rivai
P. 38

2. PENGGOLONGAN LIPID


                  Berdasarkan  Murray  2012,  Senyawa-senyawa  yang  termasuk  lipid  dapat  dibagi

                  menjadi beberapa golongan yaitu:

                  1. Lipid sederhana yaitu ester asam lemak dengan berbagai alcohol:

                        a. Lemak (fat): ester asam lemak dengan gliserol.

                        b. Minyak (oil): lemak dalam keadaan cair.

                        c. Lilin (wax): ester asam lemak dengan alkohol monohidrat berberat molekul tinggi.

                  2. Lipid kompleks (gabungan) yaitu ester asam lemak yang mengandung gugus-gugus

                       selain alkohol dan asam lemak. Contoh: Fosfolipid dan glikolipid.

                  3. Derivate lipid yaitu senyawa yang dihasilkan oleh proses hidrolisis lipid, contohnya

                      asam lemak, gliserol, dan sterol.

                  Dalam bab ini kita akan membahas beberapa golongan lipid yaitu:

                  a. Asam Lemak

                  Asam lemak (fatty acid) adalah asam organik berantai panjang yang mempunyai atom

                  karbon  dari  4  sampai  24.  Asam  lemak  memiliki  gugus  karboksil  tunggal  dan  ekor

                  hidrokarbon nonpolar yang panjang, yang menyebabkan kebanyakan lipi bersifat tidak

                  larut  dalam  air.  Asam  lemak  tidak  terdapat  secara  bebas  atau  berbentuk  tunggal  di

                  dalam sel atau jaringan tetapi berikat secara kovalen pada berbagai kelas lipida yang

                  berbeda. Asam lemak memiliki rantai karbon jenuh (saturated fatty acid) yaitu rantai

                  yang tidak mengandung ikatan rangkap, atau rantai karbon tidak jenuh (unsaturated

                  fatty acid ) yaitu rantai yang mengandung satu atau lebih ikatan rangkap (Lehninger,

                  1982).














                                                          35
   33   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43