Page 396 - EBOOK_Persiapan Generasi Muda Pertanian Pedesaan Menuju Indonesia Sebagai Lumbung Pangan Dunia
P. 396
SEMINAR NASIONAL 2017
Malang 10 April 2017
berhasil dikembalikan 2600 kal/hari. Pada tahun 2003, pertanian kota telah mampu menyerap
200 ribu orang tenaga kerja, dengan demikian, pertanian kota selain ketahanan pangan juga
berkontribusi dalam membuka peluang kerja.
3. Arah Pengembangan Surabaya Barat
1. Pertanian vs Perkantoran
Kondisi di Jawa Timur mulai tahun 2006-2011 terjadi alih fungsi dari lahan pertanian
ke non-pertanian menjadi perkantoran, perumahan atau bangunan rata-rata seluas 879,9
hektare, untuk kepentingan industri terhitung ratusan hektar. Data Dinas Pertanian Surabaya
tahun 2012 menyebutkan lahan pertanian di Surabaya tinggal 1.600 hektare. Dan, dari sisa
tersebut, 70 persennya sudah dikuasai pengusaha property, artinya lahan pertanian subur yang
terhampar di wilayah Surabaya akan habis dalam waktu 15 tahun mendatang, kebijakan
Pemerintah Kota memberikan peluang seluas-luasnya kepada pengembang untuk melakukan
pembangunan perumahan baru, baik yang membidik kelas menengah atas maupun menengah
bawah. Saat ini, lahan pertanian yang tersisa, sebagian besar sudah dikuasai pengembang atau
diproses menjadi kavling tinggal menunggu waktu saja untuk diubah menjadi perumahan.
Sumber : http://gambar-rumah.com www.urbanindo.com
Wilayah Surabaya Barat akan tumbuh menjadi pusat kota yang baru, PT Ciputra Surya
bekerjasama dengan perusahaan desain internasional Aedas, akan membangun tata ruang
proyek CitraLand Surabaya seluas 2.000 hektar untuk menjadi “Singapore of Surabaya”.
desain masterplan yang baru telah mencakup kawasan seluas 1.200 hektar yang akan segera
selesai. Lahan pertanian yang ada di Kelurahan Made, Kecamatan Sambikerep, Surabaya
Barat yang menjadi obyek wisata agro berbagai produk hortikultura, saat ini lahan tersebut
sudah dikuasai pengembang Grup Ciputra. demikian juga di Kelurahan Bangkingan,
Kecamatan Karang Pilang yang menjadi sentra komoditi semangka, melon dan tomat, saat ini
lahan pertanian di kawasan tersebut dalam waktu dekat akan berubah menjadi kawasan
mewah PT Pakuwon. (Sugiharso,2014). Akibat lahan pertanian yang semakin berkurang,
banyak petani di Surabaya yang ke luar daerah seperti ke Gresik, Sidoarjo, hingga Jombang,
untuk mendapatkan lahan pertanian baru dengan menyewa atau membeli sawah di sana, untuk
ditanami cabe, padi, dan komoditas lainnnya.
2. Pengembangan Pertanian Perkotaan Surabaya Barat
Upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kota melalui Dinas Pertanian setempat untuk
menggiatkan usaha pertanian ditegah keterbatasan lahan adalah penerapan konsep urban
farming. Dalam mengatasi keterbatasan lahan salah satu opsi yang paling ideal adalah dengan
menerapkan konsep urban farming dimanfaatkan untuk kegiatan bercocok tanam, budidaya
“Penyiapan Generasi Muda Pertanian Perdesaan Menuju Indonesia Sebagai Lumbung Pangan Dunia” 385

