Page 14 - Renungan El Bethel - Februari 2024
P. 14

JANGAN PERNAH MENGANDALKAN MANUSIA !
                J   AN      G   AN        P   E   R   NAH          M     E   N   G   AN      D   AL      K   AN       MAN            U  S   I A    !




                Beginilah  firman  TUHAN:  “Terkutuklah  orang  yang  mengandalkan  manusia,  yang  mengandalkan
                kekuatannya sendiri, dan yang hatinya menjauh dari pada TUHAN!
                Yeremia 17:5


                Bacaan: Yeremia 17:1-18


                        ering tanpa kita sadari kita menganggap bahwa diri kita sanggup untuVk menjalani kehidupan
                        ini dengan kekuatan kita sendiri, dengan melihat keberhasilan yang sudah kita raih. Bermegah
                Sdengan pekerjaan yang sudah menjamin kehidupan kita sehari-hari dan dengan mengerjakan
                pelayanan digereja/persekutuan.
                Tuhan mungkin seolah membiarkan kita terjatuh, gagal dalam pekerjaan dan pelayanan hal itu Tuhan
                lakukan untuk menghancurkan kepercayaan diri kita yang terlalu tinggi supaya kita jangan terlalu
                bermegah atas kemampuan kita sendiri, dan dengan hal itu dapat menyadarkan kita untuk kembali
                mengandalkan Tuhan satu – satunya Allah yang berdaulat atas hidup kita.


                Didalam setiap pekerjaan dan pelayanan, didalam setiap keputusan – keputusan dalam hidup ini
                hendaklah kita terus andalkan Tuhan dan bahwa tanpa Tuhan kita bukanlah apa – apa. Ketika hidup jauh
                dari Tuhan dan hanya percaya sama diri sendiri disaat keadaan tidak baik akan mudah sekali kehilangan
                sukacita dan sebaliknya ketika mengalami kebahagiaan akan cenderung kehilangan sukacita yang sejati
                didalam Tuhan. Seperti firman Tuhan di dalam Mazmur 84 : 11 mengatakan, Sebab lebih baik satu hari
                dipelataran-Mu dari pada seribu hari ditempat lain; lebih baik berdiri di ambang pintu rumah Allahku dari
                pada diam dikemah – kemah orang fasik.


                Tetapi kalau kita terus mengandalkan Tuhan akan menjalani hidup yang penuh berkat. Kita tidak akan
                pernah  takut  dan  kuatir  di  dalam  setiap  musim  kehidupan  ini.  Selaras  dengan  firman  Tuhan  dalam
                mazmur 1 , orang yang mengandalkan Tuhan seperti pohon yang dekat dengan sumber air. Sekalipun
                dalam kekeringan, pohon itu akan tumbuh sangat subur karena selalu mendapat aliran nutrisi yang
                cukup. Bagaimana cara hidup mengandalkan Tuhan?
                1.      Terus bersumber kepada Tuhan Allah yang hidup dan jangan bersumber kepada yang lain, karena
                Dialah Sumber kehidupan. Sumber yang berasal dari Tuhan dan bukan yang berasal dari dunia ini.
                2.      Kerjakan apa yang menjadi tanggung jawab kita dengan semaksimal mungkin namun tetap
                serahkan hasilnya pada Tuhan. Mengandalkan Tuhan bukan berarti meniadakan usaha, namun berusaha
                dengan menggunakan cara yang Tuhan tuntun bukan dengan cara-cara manusia dan terus percaya
                bahwa Tuhanlah yang berdaulat atas segalanya.
                3.      Taat  pada petunjuk dan pimpinan Tuhan. Minta kekuatan pada Yesus supaya kita tetap teguh pada
                kehendakNya, sama seperti Tuhan Yesus saat menjadi manusia taat sampai mati diatas kayu salib untuk
                menyelamatkan dunia ini.


                Perhatikan cara hidup kita, dan pastikan kita ada dalam lingkungan komunitas yang tepat karena itu
                akan sangat menentukan keberhasilan hidup kita baik secara rohani maupun jasmani. Jangan sampai
                kita sembaranga untuk bergaul dan melekatkan diri kepada hal yang bukan dari Tuhan.


                PERENUNGAN
                Mari renungkan apakah dengan mengandalkan Tuhan sepenuhnya akan membuat kita lebih berhasil                                                  SENIN
                daripada orang yang hanya mengandalkan diri sendiri. Keberhasilan bukan tentang apa yang kehihatan
                mata saja, bukan pula hanya sekedar materi, namun ketika kita mengandalkan Tuhan sepenuhnya maka
                                                                                                                                                             SENIN
                hidup kita akan menjadi penggenap janjinya dan menjadi terang bagi yang lain.

                DOA
                “Tuhan kami bersyukur Engkau selalu mengajari kami untuk berserah penuh dan mengandalkan Engkau
                dalam hal sekecil apapun itu dalam hidup kami Tuhan. Kuatkan dan teguhkanlah hati kami untuk terus
                taat pada rencana-Mu. Amin.”                                                                                                                    12 FEBRUARI 2024


                (Ister)
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19