Page 268 - KM Matematika_BG_KLS_IX
P. 268

Eksplorasi    4.14   Membandingkan Cara Pemilihan Sampel

                   1.  Cara  pemilihan  sampel  a  tidak  menghasilkan  sampel  yang
                       representatif  karena akan mendapatkan  data yang nilainya
                       rendah. Cara b berpeluang besar mendapatkan sampel yang
                       representatif karena pemilihannya acak. Artinya, setiap siswa
                       memiliki kesempatan yang sama untuk terpilih. Dengan cara c,
                       data yang diperoleh akan cenderung mengumpul sehingga cara
                       ini kurang baik untuk memperoleh sampel yang representatif.
                   2.  a.  Kemungkinan      besar    akan    diperoleh    sampel    yang
                          representatif karena prosesnya acak.
                       b.  Caranya  berbeda.  Cara  1b  tidak  memungkinkan  seorang
                          siswa terpilih lebih dari satu kali, sedangkan dengan cara
                          guru tersebut ada kemungkinan seorang siswa terpilih lebih
                          dari satu kali.


                     Setelah selesai, mintalah perwakilan dari beberapa kelompok untuk
                 mempresentasikan jawabannya. Kemudian, ajaklah peserta didik yang
                 lain untuk mendiskusikan jawaban tersebut. Bapak/Ibu guru kemudian
                 perlu mengkoneksikan hasil diskusi  tersebut dengan konsep sampel
                 acak. Oleh karena itu, mintalah peserta didik untuk membaca Definisi
                 4.7 tentang sampel acak secara cermat.

                     Setelah itu, ajaklah peserta didik untuk membaca Contoh 4.10. Di
                 contoh tersebut, mereka akan belajar berpikir kritis tentang berita
                 di media massa yang terkait dengan pemilihan  sampel. Kemudian,
                 mintalah mereka untuk mengerjakan Ayo Mencoba di contoh tersebut
                 secara individu.



                            Alternatif  Penyelesaian Ayo Mencoba 4.10


                   Cara pemilihan sampel a akan mendapatkan  peserta didik  yang
                   cenderung tinggi  karena  biasanya  pemain  bola  basket memiliki
                   tinggi badan yang tinggi. Cara b agak lebih baik daripada  cara
                   a karena pemilihannya acak. Tetapi, cara ini juga memiliki
                   kecenderungan karena yang dipilih  adalah peserta didik  yang




                                                         s K
                                                           elas I
                                                               X
                                                        T
                       Buku P
                            anduan Guru Matematika untuk SMP/M
                 256 | Buku Panduan Guru Matematika untuk SMP/MTs Kelas IX
   263   264   265   266   267   268   269   270   271   272   273