Page 354 - Bahtera_Sebelum_Nabi_Nuh_Kisah_Menakjubkan_tentang_Misteri_Bencana
P. 354
APAKAH TABLET BAHTERA ITU?
diperkuat. Berikut ini tampilan Tablet Bahtera itu ketika dianalisis
dari sudut pandang tersebut:
Ujaran 1: Enki kepada Atra-hasīs: ‘Dinding, dinding …!’
(Baris 1–12)
Ujaran 2: Atra-hasīs: ‘Aku memasang …’ (Baris 13–17)
Ujaran 3: Atra-hasīs: ‘Aku membagikan satu jari …’ (Baris
18–33)
Ujaran 4: Atra-hasīs: ‘Aku membaringkan diri …’ (Baris 33–38)
Ujaran 5: Atra-hasīs: ‘Sedangkan aku …’ (Baris 39–50)
Ujaran 6: Atra-hasīs: ‘Dan binatang-binatang liar …’ (Baris
51–52)
Ujaran 7: Atra-hasīs: ‘Aku mempunyai …’ (Baris 52–56)
Ujaran 8: Atra-hasīs: ‘Aku memerintahkan …’ (Baris 57–58)
Ujaran 9: Atra-hasīs kepada pembuat kapal: ‘Saat aku sudah
…’ (Baris 59–60)
Unsur-unsur plot yang substansial, jikapun tidak vital (seperti
Enki mengatakan kepada Atra-hasīs apa yang harus dikatakannya
kepada orang-orang tua untuk menjelaskan ketidakhadirannya,
atau hujan yang aneh dan tidak mengenakkan yang akan menjadi
pertanda datangnya Air Bah, atau pertanyaan yang agak penting
tentang waktu pembuatan perahu yang tersedia, atau kedatangan
tepat waktu para pekerja dengan membawa berbagai macam
peralatan mereka) benar-benar dihilangkan. Yang kita miliki
hanyalah ujaran Enki yang terkenal dan perkataan Atra-hasīs
kepadanya, dan kepada kita, apa yang sudah dia selesaikan,
tahap demi tahap. Selebihnya, Atra-hasīs berbicara dengan sudut
pandang orang pertama: pembuatanku (waktu lampau); pelapisan
kedap airku, masalah-masalahku (waktu lampau); perintahku
http://facebook.com/indonesiapustaka Dalam Atrahasis Babilonia Kuno yang kurang lebih sezaman,
kepada pembuat perahu (waktu sekarang).
Dari beberapa sudut pandang hal ini cukup luar biasa.
unsur-unsur yang berkaitan dalam cerita tersebut ditulis dengan
sudut pandang orang ketiga oleh seseorang narator yang tidak
terlihat. Hanya dalam Gilgamesh XI kita menemukan narasi ini
disampaikan dalam sudut pandang orang pertama, dan dalam
343

