Page 19 - MODUL KIMIA
P. 19
atom unsur.
Atom terdiri dari inti atom yang sangat kecil dan bermuatan positif, dikelilingi oleh elektron yang
jumlahnya sama dengan muatan inti. Rutherford menduga bahwa di dalam inti atom terdapat
partikel netral yang berfungsi mengikat partikel-partikel positif agar tidak saling tolak-menolak.
Gambar 2.6 Penafsiran Rutherford pada pembauran partikel α oleh lempeng logam setiap tanda
panah menyatakan partikel α lambang (+) menggambarkan inti atom
Model Atom Rutherford, memiliki kelebihan dan kelemahan. Kelebihan Model Atom
Rutherford adalah membuat hipotesis bahwa atom tersusun dari inti atom dan elektron yang
mengelilingi inti dan Rutherford telah memperkenalkan lintasan/kedudukan elektron yang nanti
disebut dengan kulit. Kelemahan Model Atom Rutherford adalah tidak dapat menjelaskan mengapa
elektron tidak jatuh ke dalam inti atom. Berdasarkan teori fisika, gerakan elektron mengitari inti ini
disertai pemancaran energi sehingga lama-kelamaan energi elektron akan berkurang dan lintasannya
makin lama akan mendekati inti dan jatuh ke dalam inti.
Gambar 2.7 Model Atom Rutherford
4. Model Atom Niels Bohr (1914)
Niels Bohr mengemukakan bahwa atom terdiri atas inti atom yang bermuatan positif dan
dikelilingi elektron-elektron yang beredar pada kulit-kulit atom tanpa disertai pemancaran atau
penyerapan energi. Kelemahan dari Rutherford diperbaiki oleh Niels Bohr dengan percobaannya
menganalisa spektrum warna dari atom hidrogen yang berbentuk garis. Hipotesis Bohr adalah:
1. Atom terdiri dari inti yang bermuatan positif dan dikelilingi oleh elektron yang bermuatan negatif
di dalam suatu lintasan.
2. Elektron dapat berpindah dari satu lintasan ke yang lain dengan menyerap atau memancarkan
14