Page 70 - Pembelajaran Membaca Kritis
P. 70
3. Mengembangkan Kegiatan Mengevaluasi Teks Eskplanasi
Kemampuan menilai isi teks eksplanasi dapat dilakukan dengan beberapa
tahapan. Tahapan tersebut adalah; (1) menilai kebenaran gagasan yang disampaikan
dalam teks; (2) menilai dan menentukan bahwa sebuah pernyataan yang disampaikan
dalam teks merupakan sebuah fakta atau hanya sekadar opini; (3) kemampuan menilai
bahwa teks eksplanasi yang ditulis penulis, merupakan sebuah bacaan yang timbul
dari realitas atau dari fantasi penggarang; (4) menilai tujuan apa, penulis menyajikan
teks tersebut; (5) menentukan keselarasan antara data yang diungkapkan dengan
kesimpulan yang dibuat; dan (6) menilai penggunaan bahasa, baik pada tataran kata,
atau penyusunan kalimat yang disajikan penulis, dalam teks yang kita baca.
Cara atau langkah yang dapat dilakukan pembaca, dalam mengembangkan
kegiatan mengevaluasi teks eksplanasi adalah sebagai berikut.
a. Mengembangkan kegiatan mengevaluasi bagian pernyataan umum teks ekaplanasi
Proses mengevaluasi teks ekaplansi, dilakukan untuk mengetahui apakah betul,
teks yang ditulis oleh penulis tersebut merupakan teks eksplanasi atau termasuk ke
dalam teks lain. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, pada bagian ini diperlukan
kegiatan membandingkan antara gagasan yang ditulis di bagian pendahuluan teks
deskripsi, dengan teori teks deskripsi, khususnya yang berisi mengenai bagian-bagian
atau hal-hal yang harus ada dalam bagian pendahuluan teks eksplanasi. Bagian-
bagian tersebut, berisi latar belakang, alasan penulis menyajikan teks dan mengangkat
permasalahan dalam teks, serta rumusan masalah apa, yang akan menjadi pokok
bahasan dalam teks.
b. Mengembangkan kegiatan mengevaluasi bagian deretan penjelas teks eksplanasi
Kegiatan mengevaluasi bagian deretan penjelas teks eksplanasi, dapat dilakukan
dengan membandingkan bagian eksplanasi teks yang dibaca, dengan teori atau
penelitian lain yang relvan berkaitan dengan struktur teks eksplanasi, khususnya yang
mendalami bagian tubuh teks eksplanasi. Bagian inti teks eksplanasi, umunya berisi
mengenai jawaban-jawaban yang telah diselaraskan dengan rumusan masalah pada
bagian pendahuluan. Selain itu, pada bagian ini berisi mengenai solusi yang
ditawarkan penulis berkaitan dengan argumen yang diungkapkan dalam teks.
c. Mengembangkan kegiatan mengevaluasi bagian intepretasi teks eksplanasi
Proses mengevaluasi bagian intepretasi teks eksplanasi dapat dilakukan dengan
cara melakukan proses membaca dengan cermat, setelah itu membandingkan hasil
telaah bagian simpulan teks eksplanasi dengan teori atau pendapat ahli yang berisi
mengenai teks eksplanasi atau teks eksplanasi lain yang disajikan dan dipublikasikan
oleh penulis lain. Melalui kegiatan tersebut, dapat diketahui beberapa hal yang
membuktikan bahwa apakah teks itu termasuk ke dalam teks eksplanasi atau termasuk
ke dalam jenis teks lain.
Dari beberapa hal yang telah dilakukan, dalam proses mengevaluasi teks eksplanasi.
Pembaca dapat menyajikan simpulan berkaitan dengan hasil evaluasi berkaitan
dengan teks yang dibaca, sehingga pembaca dapat melakukan penilaian dengan cara
membuktikan, apakah teks yang dibaca merupakan teks eksplanasi, atau merupakan
teks lain, yang hanya mirip dengan teks eksplanasi.
Panduan Praktis Membaca Kritis dan Kreatif
Berbasis Project Based Learning 59