Page 28 - E-Book Pengayaan Sistem Pencenaan
P. 28
1). Pencernaan dan Penyerapan Lemak dalam tubuh
Lemak merupakan salah satu contoh lipid sederhana, yang nantinya akan dicerna oleh
tubuh didalam usus dan sebagian besar disimpan di jaringan adiposa . Proses penyerapan
lemak hanya terjadi di usus halus. Setelah trigliserida dipecah menjadi asam lemak dan
gliserol yang membentuk misel, asam lemak dan monogliserida meninggalkan misel dan
berdifusi melintasi membran untuk memasuki sel epitel usus. Berikut ini adalah proses
pencernaan dan penyerapan lemak yang terjadi di dalam tubuh
1 Berbeda dengan karbohidrat dan protein yang proses
pencernaan dan penyerapan yang diawali di mulut
2 Hasil pencernaan lemak berupa butiran halus yang
dapat menembus epitel usus, lalu masuk ke dalam
sistem limfa
3 Lipase yang berasal dari pankreas dan dinding usus
halus menghidrolisis lemak dalam bentuk emulsi
menjadi diglesirida, monogliserida, gliserol, dan
asam lemak
4 Di usus halus terjadi pemecahan fosfolida menjadi
asam lemak
5 Di usus besar sisa lemak dan kolesterol berupa serat, akan
8a dikeluarkan menjadi feses
Gambar 1.13 Makanan yang mengandung lemak
2). Metabolisme Lemak dalam tubuh 5b
Metabolisme lemak adalah proses dimana asam lemak akan dicerna kemudian
dipecahkan untuk menghasilkan energi atau disimpan di dalam tubuh sebagai cadangan
energi. Proses metabolisme lemak terjadi didalam usus dan dibantu oleh enzim lipase yang
terkandung di dalam usus. Metabolisme lemak di dalam tubuh dibagi menjadi dua cara, yakni
melalui jalur eksogen dan jalur endogen
1. Jalur eksogen
Triglesirida dan kolesterol yang berasal dari makanan didalam usus, akan dikemas
dalam bentuk partikel besar lipoprotein yang disebut Kilomikron.
Triglesirida dalam kilomikron mengalami penguraian oleh enzim lipoprotein lipase,
sehingga terbentuk asam lemak bebas dan kilomikron remnan.
2. Jalur endogen
Pembentukan triglesirida dalam hati akan meningkat apabila makanan yang dikonsumsi
sehari-hari mengandung karbohidrat yang lebih.
Hati mengubah karbohidrat menjadi asam lemak, kemudian membentuk triglesirida,
triglesirida ini di bawa melalui aliran darah dalam bentuk VLDL (Very Low Density
Lipoprotein)
kemudian VLDL akan dimetabolisme oleh enzim lipoprotein lipase menjadi IDL
(Intermediate Density Lipoprotein).
15