Page 11 - modul flip
P. 11
MODUL PEMBELAJARAN BIOLOGI
PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN
perpanjangan. Ukuran selnya bertambah bebrapa puluh kali dibandingkan sel-sel
meristematik.
3. Daerah Diferensiasi
Merupakan daerah yang terletak di bawah daerah pemanjangan. Sel-sel di
daerah ini umumnya mempunyai dinding yang menebal dan beberapa di antaranya
mengalami diferensiasi menjadi epidermis, korteks, dan empulur. Sel yang lain
berdiferensiasi menjadi jaringan parenkim, jaringan penunjang, dan jaringan
pengangkut (xile dan floem).
d. Perkembangan pada Tumbuhan
Perkembangan adalah suatu proses yang berjalan sejajar dengan pertumbuhan.
Perkembangan dapat diartikan sebagai suatu proses menuju tercapainya kedewasaan,
tidak dapat dinyatakan dengan ukuran-ukuran, ciri kedewasaan adalah mengalami
reproduksi. Adapun ciri-ciri perkembangan adalah sebgai berikut:
1. Terjadi peningkatan kualitatif individu;
2. Adanyan proses pematangan organ-organ reproduksi;
3. Tidak dapat dinyatakn dalam ukuran jumlah, panjang maupun berat/tidak dapat
diukur;
4. Bersifat sistematis, progresif, dan berkesinambungan. Artinya proses
perkembangan terus terjadi sampai makhluk hidup tersebut mati;
5. Terdapat pada alat perkembangbiakan/reproduksi;
6. Reproduksi secara meiosis.
Contoh dari perkembangan antara lain, terbentuknya bunga.
Perkembangan pada tumbuhan berbiji diawali dengan pertemuan antara sel
kelamin jantan dan sel kelamin betina, menjadi biji, berkecambah, tumbuh menjadi
teaman kecil yang sempurna, dan berlanjut tumbuh dan berkembang menjadi tumbuhan
dewasa. Tumbuhan dewasa akan berbunga dan berbuah. Perkembangan yang terjadi
pada bentuk saja tidak memungkinkan suatu organ tumbuhan melaksanakan fungsinya.
Masing-masing organ, misalnya daun, memiliki sel dengan fungsi tertentu dan
ditempatkan di lokasi tertentu. Sebagai contoh, sel penyangga yang membatasi stomata
sengat berbeda struktur dan fungsinya dengan sel-sel yang ada di sekitarnya pada
epidermis. Contoh lain adalah perkembangan xilem dan floem dari kambium pembuluh
selama pertumbuhan sekunder. Struktur dan fungsi sel yang spesifik ini merupakan
suatu proses yang disebut diferensiasi sel.
e. Diferensiasi Sel
Sel-sel yang sangat banyak jenisnya seperti sel pelindung pembuh xilem,
semuanya berasal dari satu sel yang sama, yaitu zigot. Diferensiasi seperti itu akan terus
berlangsung sepanjang hidup tumbuhan, begitu juga meristem yang akan
mempertahankan pertumbuhan tak terbatas. Pertumbuhan xilem berfungsi sebagai
penyokong (dan juga transpor) sehingga membutuhkan dinding sel yang keras. Sel
pelindung, sebaliknya mengontrol ukuran stomata dengan cara mengubah bentuknya,
suatu fungsi yang memerlukan dinding yang lentur. Dalam tahap akhir diferensiasi,
suatu sel xilem akan melepaskan enxim hidrolitik yang merusak protoplasma, dan
meninggalkan dinding selnya. Sedangkan pada proses diferensiasi sel pelindung tidak
PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN_KELAS XII SMA_BIOLOGI v

