Page 33 - Sampul Terkepung
P. 33
“Ini, silakan!” ujar Didin sambil bergeser agar
teman-temannya bisa ikut membaca buku itu.
Didin, Maul, Ardi, Widia, dan Murni membaca buku
itu. Mereka ingin tahu lebih banyak tentang keres. Anak
yang paling suka cerita fiksi ilmiah itu ingin lebih yakin
apakah keres cocok ditanam di lingkungan desanya atau
tidak.
Waktu istirahat hampir habis. Didin berniat
meminjam buku penting itu untuk dibawa pulang.
Dikeluarkannya kartu anggota perpustakaan sekolah.
Ia sodorkan kepada Bu In. Setalah dicatat oleh Bu In,
buku itu diberikan kepada Didin. Hatinya lega karena
buku yang dicari sudah didapatkannya.
21