Page 23 - SALSA NABILA EVANDI
P. 23

11






               keseluruhan,  termasuk  bagi  kesehatan  mulut  karena  aktivitas  minum  dapat  membantu


               membersihkan beberapa efek negatif dari makanan dan minuman yang menempel pada gigi,

               gunakan  pasta  gigi  berfluorida  yang  diserap  tubuh  untuk  digunakan  oleh  sel-sel  yang


               membangun  gigi  sehingga  dapat  menguatkan  enamel  gigi.  Fluoride  juga  merupakan

               pertahanan utama terhadap kerusakan gigi yang bekerja dengan memerangi kuman yang


               dapat menyebabkan kerusakan (Dinkes, 2019).

                      Pemeliharaan  kesehatan  gigi  selanjutnya  adalah  dengan  pengaturan  makanan,


               mengkonsumsi makanan yang mengandung zat pemanis kerap menjadi kegemaran pada anak

               usia sekolah seperti permen, cokelat, kue, dan lain sebagainya. Tingginya konsentrasi gula


               dalam makanan tersebut  dapat menembus plak  gigi, sehingga akan   di  metabolisme oleh

               bakteri menjadi asam, apabila konsumsi makanan manis secara   berlebihan  tersebut  tidak

               diimbangi dengan perawatan gigi yang baik maka akan berisiko untuk terkena karies gigi,


               oleh karena itu pengaturan makanan pada anak usia sekolah dianjurkan untuk diet rendah

               gula dan tinggi nutrisi. Kebiasaan mengonsumsi sukrosa yang berlebih dapat mengakibatkan


               penurunan PH dari 6,5 menjadi 5,0 dimana hal ini menyebabkan terjadinya  demineralisasi

               lapisan email gigi (Dinkes, 2019). Pemeriksaan secara rutin setiap 6 bulan  sekali  dianjurkan,


               terutama  pada  anak  usia  sekolah  dikarenakan  pada  anak  usia  sekolah  telah  mengalami

               pergantian      gigi dari gigi susu menjadi permanen. Indonesia telah melakukan banyak upaya


               pencegahan  penyakit  gigi  dan  mulut  seperti  penyuluhan  kesehatan  gigi  dan  mulut,

               pemberian  topikal  fluoride,  serta  pengadaan  program  Usaha  Kesehatan  Gigi  Sekolah


               (UKGS).  Pedoman  pelaksanaan  program  UKGS  yang  diterbitkan  oleh  Kementerian

               Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) memiliki beberapa program kesehatan gigi

               berbasis  sekolah  seperti  kegiatan  sikat  gigi  bersama  di  sekolah  menggunakan  pasta  gigi
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28