Page 48 - SEMANTIK
P. 48

Sementara itu, di dalam matematika kata ini bermakna
             ‘penguraian dari pangkat’. Untuk jelasnya, dapat dibandingkan
             makna kata akar dalam (19), (20), dan (21) berikut:
                 19) Tumbuhan jagung, padi, dan rumput berakar serabut.
                 20) Akar dari pertemuan adalah temu.
                 21) Akar pangkat tiga dari 8 adalah 2.
                   Di  dalam  sosiolinguistik, daftar  kosakata  khas  yang
             dimiliki  oleh  setiap  bidang  (aktivitas)  disebut  register.
             Wardaugh (1986) mendefinisikan register sebagai :
                       “Sets of vocabulary items associated with discrete
                 accupational  or  social  groups.”  (Seperangkat  kosakata
                 yang  berhubungan  dengan  kelompok  sosial  dan
                 pekerjaan).
                   Kata  menyikat,  menggundul,  mencukur,  membabat,
             menggasak, dsb., di dalam register olahraga memiliki makna
             polisemi  lain,  yakni  ‘mengalahkan’.  Untuk  jelasnya,  dapat
             dilihat kalimat (22), s.d (26) sebagai berikut.
                 22) PSIM berhasil menyikat musuh bebuyutannya.
                 23) PSK menggunduli lawan-lawannya.
                 24) Pelita Jaya mencukur Persitara 2-1.
                 25) Ardy  B.W.  membabat  lawan   tangguhnya  dengan
                     stright set.
                 26) Setelah menggasak lawan-lawannya. Brazil bertemu
                     Italia di final.
             3.  Bahasa Figuratif

                   Sejumlah  kata  tidak  hanya  memiliki  makna  literal,
             tetapi memungkinkan pula memiliki makna kias atau makna
             figuratif yang pada akhirnya membentuk metafora-metafora.
             Verhaar (1996)  mengungkapkan bahwa metafora  terbentuk
             karena  adanya  penyimpangan  penerapan  makna  kepada


                                                         I Dewa Putu Wijana  37
                                                        Muhammad Rohmadi
   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53