Page 27 - Dalam Bingkai Kesabaran
P. 27
Guru Matematika
S
etiap kali aku bangun pagi, pertanyaan pertama yang
harus dijawab adalah “ini hari apa?” Pertanyaan yang
kedua, apa jadwal pelajaran hari ini? Hampir setiap hari
di kelas ku ada pelajaran matematika. Dalam seminggu ada 6
jam pelajaran matematika. Sampai hari ini pun aku masih
ingat, hanya di hari sabtu yang tidak ada jam pelajaran
matematika. Tiga tahun aku bersekolah di SMP. Tiga tahun
aku mendapat jadwal yang sama. Hari sabtu adalah hari
bebas matematika.
Matematika sebenarnya mengasyikkan. Pelajaran
kesukaanku ketika masih di SD. Bagaimana dengan
matematika di SMP? Aku tidak tahu, apakah aku suka atau
tidak. Yang jelas, pelajaran ini seperti hantu yang
membayangiku setiap hari. Hampir setiap hari ada PR. Soal
latihan yang ada di buku paket harus dikerjakan semua. Tiada
hari tanpa PR matematika. Guru matematikaku memang
unik. Buku PR kami tidak pernah dikumpulkan. Meskipun
demikian, hampir tidak ada anak yang tidak mengerjakan.
Guru matematikaku bernama pak Sulaiman. Orangnya
tidak begitu tinggi. Wajahnya datar jarang tersenyum.
Penampilan itulah yang membuat murid-muridnya merasa
takut. Suasana jadi tegang ketika beliau masuk kelas dan
mulai memanggil satu persatu anak untuk mengerjakan soal
di papan tulis.
Dalam Bingkai Kesabaran | 21