Page 487 - BUKU KATA FADLI CATATAN KRITIS DARI SENAYAN
P. 487

Dr. Fadli Zon, M.Sc





                 mengklaim keberhasilan, namun klaim-klaimnya sebenarnya banyak yang
                 bermasalah. Misalnya saja klaim penurunan angka pengangguran yang kini
                 diklaim sebagai terkecil sepanjang sejarah. Saya cek, dari sisi persentase
                 memang jumlah persentasenya kecil, yaitu hanya 5,34 persen. Namun jika
                 kita periksa datanya, klaim tadi cenderung membodohi kita.
                      Sebagai catatan, angka pengangguran bulan Agustus 2014, yaitu
                 dua bulan sebelum Presiden Joko Widodo dilantik, angka pengangguran
                 mencapai 7.244.905 orang, atau sebesar 5,94 persen. Pada Oktober 2018,
                 jumlahnya turun menjadi 7 juta orang, atau persentasenya kini menjadi
                 5,34 persen.

                      Artinya, selama 4 tahun pemerintahan Presiden Joko Widodo,
                 jumlah pengangguran kita hanya berkurang sebesar 240 ribuan orang saja.
                 Ini sebenarnya adalah bentuk kinerja buruk, sebab laju penurunan angka
                 pengangguran di era Jokowi sebenarnya justru melambat. Belum lagi kalau
                 kita bicara ukuran pengangguran itu apa. Orang yang bekerja sejam dalam
                 seminggu saja sudah dihitung bukan pengangguran. Itu kan kriteria aneh.
                      Saya melihat pemerintahan sekarang ini terlalu banyak klaim. Tapi
                 klaim-klaim itu sebenarnya menyembunyikan banyak sekali persoalan.
                 Yang  jelas,  masyarakat  pada  umumnya  merasakan  hidup  semakin  sulit,
                 mencari pekerjaan sulit, harga-harga kebutuhan pokok melonjak dan daya
                 beli melemah.


                                                     Jakarta, 31 Desember 2018
























                514 KATA FADLI
   482   483   484   485   486   487   488   489   490   491   492