Page 77 - Ecotourism Lereng Merapi Pasca Konsolidasi Tanah
P. 77

64    Aristiono Nugroho dan Sutaryono

            mungkin   diupayakan, agar  letak  bidang tanah  setelah
            konsolidasi tanah tidak berubah, dan kalaupun berubah tidak
            berada jauh dari letak bidang tanah semula.
                Penjelasan Oloan Sitorus tersebut dapat dimaknai sebagai

            nasehat  agar  para  pelaksana  bersikap  cermat, hati-hati,
            cerdas, dan  kreatif  dalam  menata  penggunaan  tanah  melalui
            konsolidasi tanah. Letak bidang tanah setelah konsolidasi tanah
            diupayakan untuk tidak berubah, dan kalaupun berubah maka
            tidak  berada  jauh  dari letak  bidang tanah  semula. Meskipun
            begitu  masyarakat  perlu  diberi kesiapan  mental, bila  karena
            satu  dan  lain  hal ternyata  perubahan  letak  tanahnya  relatif

            besar. Untuk itu ada upaya yang perlu dilakukan oleh pelaksana
            konsolidasi tanah, yaitu: Pertama, melakukan   diagnosa,





            dengan melakukan   tata letak   tanah yang
            paling memungkinkan. Kedua, melakukan   rancang bangun,
            dengan menetapkan rencana tata letak bidang tanah, termasuk
            upaya  mengkomunikasikannya. Ketiga, melaksanakan   tata
            letak bidang tanah yang telah ditetapkan.

                Kegiatan  konsolidasi tanah  di Lereng Merapi (Desa
            Kepuharjo  dan  Desa  Umbulharjo) akhirnya  semakin  kuat
            dasar hukumnya, ketika Bupati Sleman berkenan menerbitkan
            Keputusan  Bupati Sleman   Nomor   35/Kep.KDH/A    /2014
            tanggal 20 Maret 2014 tentang Lokasi Konsolidasi Tanah Pasca
            Erupsi Gunung Api Merapi Tahun  2010 di Desa  Umbulharjo

            dan  Desa  Kepuharjo  Kecamatan  Cangkringan  seluas  517,09
            Ha. Berdasarkan   keputusan  Bupati Sleman    ini, maka


            dilaksanakanlah Rapat Koor  dalam rangka I


            Subjek  dan  Objek  Konsolidasi Tanah  di Kantor  Pertanahan
   72   73   74   75   76   77   78   79   80   81   82