Page 35 - Kebugaran Jasmani Kelas XI
P. 35

C.  Rangkuman
                         Physical Fitness dapat diterjemahkan dalam beberapa
                   istilah  yaitu  :  kesegaran  jasmani,  kesanggupan  jasmani,
                   kesamaptaan  jasmani  dankebugaran  jasmani.  Kebugaran
                   jasmani merupakan terjemahan yang paling populer. Secara
                   harfiah  arti  physical  fitness  atau  kebugaran  Jasmani  ialah
                   kecocokan fisik atau  kesesuaian jasmani. Dengan demikian
                   kebugaran  jasmani  ialah  kecocokan  syarat-syarat  fisik
                   terhadap tugas yang harus dilaksanakan oleh fisik itu, baik
                   syarat anatomis dan khususnya syarat fisiologis yang harus
                   dimiliki oleh individu yang bersangkutan.
                         Penerapan  Tes  Kebugaran  Jasmani  harus  dengan
                   memperhatikan  siapa  populasi  yang  akan  dites  demi
                   pencapaian tujuan tes dan efisiensi pelaksanaannya, karena
                   pada  dasarnya  tes  Kebugaran  Jasmani  dilakukan  untuk
                   mengetahui    derajat   sehat   dinamis   populasi   yang
                   bersangkutan    pada    saat   itu.   Faktor-faktor   yang
                   mempengaruhi kebugaran jasmani adalah sebagai berikut :
                      1.  Kekuatan (Strenght)
                      2.  Daya Tahan (Endurance)
                      3.  Kecepatan (Speed)
                      4.  Kelincahan (Agility)
                      5.  Kelenturan (Fleksibiliti)
                      6.  Daya Ledak (Power)
                         Pengukuran  tingkat  kebugaran  jasmani  untuk  siswa
                   bisa  dilakukan  dengan  menggunakan  instrument  Tes
                   Kebugaran  Jasmani  Indonesia  (TKJI)  yang  sudah dijadikan
                   sebagai  patokan  untuk  mengukur  tingkat  kebugaran
                   jasmani siswa.











                                             34
   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40