Page 12 - MATERI AJAR MODUL 1 KB 3_I PUTU AGUS SUHENDRA ADI PUTRA (1)
P. 12

b)  Fungsi Esai
                                Esai  yang  telah  disusun  oleh  penulis  memiliki  fungsi  yang  dapat
                         memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan kemampuan berfikir dan
                         pemahaman  pembaca.  Kusmiataun  (2010)  telah  memberikan  gambaran
                         mengenai fungsi esai tersebut yakni sebagai berikut:
                          1)  Eksploratif: melakukan eksplorasi atas respon individu terhadap peristiwa,
                             fenomena, ide atau gagasan tertentu.
                          2)  Persuasi: mengajak pembaca untuk meyakini opini penulis serta mengajak
                             pembaca untuk melakukan aksi atau tindakan tertentu.
                          3)  Explain:menjelaskan    kepada   pembaca     tentang   suatu   hal   atau
                             bagaimana melakukan suatu hal atau bagaimana sesuatu itu bekerja.
                          4)  Compare:  membandingkan  dan  mengontraskan  dua  atau  lebih  ide,
                             peristiwa, litratur atau hal lainnya.
                          5)  Showing: menunjukan tentang bagaiamana sebab akibat yang ditimbulkan
                             oleh suatu hal atau fenomena
                          6)  Describe:  mendeskripsikan  suatu  permasalahan  dan  menawarkan
                             solusianya

                         c)  Kaidah Kebahasaan Esai
                                Kaidah  memiliki  arti  sebagai  sebuah  aturan  yang  pasti,  acuan  atau
                         patokan.Sementara  kebahasan  dapat  diartikan  unsur-unsur  yang  membangun
                         sebuah bahasa atau kalimat.
                                Adapun     kaidah    kebahasaan    esai    adalah   sebagai    berikut.
                         (https://www.kompas.com/skola/read/2020/11/19/100000769/sistematika-dan-
                         kebahasaan-dalam-kritik-dan-esai?page=all)
                           1)  Menggunakan  kalimat  yang  efektif  dengan  susunan  SPOK  (Subjek,
                               Predikat, Obyek, dan Keterangan) yang jelas.
                           2)  Bahasa  baku  sesuai  kaidah  bahasa  Indonesia  dan  Ejaan  Yang
                               Disempurnakan (EYD). Tujuannya agar esai dapat dibaca dan dipahami
                               banyak orang.
                           3)  Pengungkapan  ide  atau  gagasan  disampaikan  secara  runtun  dan  logis.
                               Pola pikir penulis esai dapat ditengarai dari logis tidaknya sebuah tulisan.
                           4)  Menghindari  kalimat  panjang  bertele-tele.  Gunakan  kalimat  pendek
                               dengan  pemakaian  kata  seperlunya.  Sehingga  gagasan  dapat  dicerna
                               dengan baik oleh pembaca.
                           5)  Menggunakan kata rujukan atau referensi.

                                Dalam  esai  kaidah  kebahasaan  yang  digunakan  cenderung  lebih  kaku
                         dan resmi  serta tidak  menimbulkan  makna ganda dan  memiliki  makna  lugas.
                         Kaidahnya esai harus menggunakan kata baku serta memenuhi syarat sebagai
                         kalimat efektif.
                         (1) Kata baku
                            Kata-kata  yang  digunakan  dalam  esai  hendaknya  menggunakan  kata  baku
                            yakni  sesuai  standar  atau  kaidah  kebahasaan  yang  dibakukan.  Kaidah
                            tersebut meliputi kaidah ejaan bahasa Indonesia (EBI), tata bahasa baku, dan
                            kamus umum bahasa Indonesia.








                                                           9
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17