Page 100 - Filsafat Pendidikan Vokasi dan Kejuruan - Amran Amiruddin
P. 100

Pembelajaran  prakerin  dilaksanakan  minimal
                  tiga  bulan  dengan  bekerja  penuh  pada  dunia  usaha
                  atau  industri  DUDI  atau  pada  instansi  pemerintah.
                  Jam belajar menyesuaikan dengan DUDI dan instansi
                  pemerintah tempat belajar . Konsep Prakerin sangat
                  sesuai  dengan  pendidikan  vokasional  apabila
                  dikerjakan   sesuai    dengan    yang    diharapkan.
                  Kelemahan     Prakerin   umumnya      DUDI    kurang
                  memberikan  pelatihan  praktik  peserta  didik  sesuai
                  standar.
                  3.  Project Work
                         Project work adalah model pembelajaran yang
                  mengarahkan peserta didik pada prosedur kerja yang
                  sistematis  dan  standar  untuk  membuat  atau
                  menyelesaikan  suatu  produk  (barang  atau  jasa),
                  melalui     proses      produksi/pekerjaan      yang
                  sesungguhnya.  Model  pembelajaran  project  work
                  sering  digunakan  untuk  program  pembelajaran
                  produktif.
                         Pembelajaran project work sangat cocok bagi
                  pendidikan  kejuruan  bidang  Teknologi  Informatika
                  dan  Sistem  Informasi.  Dalam  pembelajaran  ini
                  terintegrasi  berbagai  kecakapan  atau  skill  untuk
                  melatih  peserta  didik  mampu  beradaptasi  terhadap
                  dunia  kerja,  yaitu  kecakapan  berpikir,  motorik,
                  berkolaborasi     atau     teamwork,     komunikasi,
                  pemecahan masalah, dan entrepreneur. Peserta didik
                  terlatih  untuk  berpikir  dengan  mendesain  project,
                  melaksanakan,  mengelola  project,  menyelesaikan
                  masalah,  bekerja  sama  dalam  tim,  memasarkan
                                                                     93
   95   96   97   98   99   100   101   102   103   104   105