Page 397 - Tere Liye - Negeri Para Bedebah
P. 397
”Eh, kau hati-hati, Thom. Setidaknya kau harus mendengar
dan melihat sendiri hasil semua skenario hebat itu. Aku me-
masang taruhan, Bank Semesta akan diselamatkan. Delapan
banding dua, wartawan lain lebih banyak bilang tidak dengan
reputasi Ibu Menteri, lobi depan gedung kementerian ramai
sekali malam ini, seperti sedang menonton siaran langsung sepak
bola.”
”Iya, terima kasih, Julia.” Aku buru-buru menutup telepon,
mengabaikan antusiasme suara Julia—membiarkan di seberang
sana Julia berseru mengkal dengan wajah memerah.
Taksi sudah meluncur menaiki ramp tol bandara.
”Ada apa?” Rudi menyikut lenganku, nyaris sepuluh menit dia
diabaikan. Wajah lelahnya sudah pergi, berganti wajah siaga,
seperti siap meninju siapa pun.
”Tidak bisa kujelaskan sekarang, Rud.” Aku menggeleng.
”Sekali ini benar-benar terlalu personal.”
”Ayolah.” Rudi menyengir, tertawa. ”Kita teman baik, bukan?
Aku bisa membantu.”
”Tentu kau bisa membantu, dan kau selalu membantuku.
Tetapi ini urusan keluarga, Rud. Bukan lagi soal menyelamatkan
Bank Semesta.” Aku menggeleng sekali lagi. ”Kau sudah memban-
tu banyak dengan menemaniku ke Denpasar, membantu lolos dari
mereka. Kali ini, biar aku yang menyelesaikannya sendirian.”
Rudi diam, menyelidik.
”Besok siang, jika keputusan komite adalah menyelamatkan
Bank Semesta, seperti janjiku, aku akan membayar lunas semua
bantuanmu, lengkap dengan bunga-bunganya. Itu janji petarung,
kau tahu persis nilainya. Posisi, martabat, kariermu sebagai polisi
akan pulih.” Aku menepuk lengan Rudi penuh penghargaan.
395
Isi-Negeri Bedebah.indd 395 7/5/2012 9:51:15 AM