Page 70 - BD - SDM Manajer Buku 2
P. 70
Bab 10 Pengembangan Karir Karyawan 59
Inisiatif Individual (Karyawan)
Secara individual, setiap anggota organisasi atau karyawan
perusahaan harus siap mengembangkan diri dalam rangka meniti
jenjang karirnya lebih lanjut.
Ada enam kegiatan pengembangan karir yang dapat
dilakukan masing-masing individu sebagai berikut :
a) Peningkatan prestasi kerja sebagai dasar utama kegiatan
pengembangan karir.
b) Exposure, dalam arti berusaha untuk dikenal oleh para
pengambil keputusan berkenaan dengan promosi, mutasi,
dan kesempatan peningkatan karir lainnya. Tanpa
exposure, karyawan yang berprestasi dengan baik
mungkin tidak akan dapat mencapai sasaran-sasaran
karirnya.
c) Permintaan berhenti, atau berpindah perusahaan, apabila
dirasakan terdapat kesempatan pengembangan karir di
tempat lain.
d) Kesetiaan organisasional, terutama untuk perusahaan-
perusahaan yang melakukan penilaian karir berdasarkan
jangka waktu kerja seorang karyawan di perusahaan
tersebut.
e) Mentor dan sponsor, umumnya adalah atasan langsung,
yang memberikan bimbingan karir secara informal dan
memberikan kesempatan-kesempatan karir dalam bentuk
promosi dan nominasi untuk suatu jabatan.
f) Kesempatan untuk tumbuh, yang dapat dicapai melalui
peningkatan kemampuan karyawan, salah satunya
melalui program pendidikan dan pelatihan.