Page 44 - Laptah Dit. SPO 2020 sesuai outline
P. 44

Rancangan Policy Brief Formaldehida Dalam Pangan Olahan yang Terbentuk Karena Proses

                               telah dibahas dengan pakar sebanyak tiga kali pertemuan dan selain itu rancangan ini telah
                               dibahas dengan unit teknis di lingkup Kedeputian III, P3OMN, PRKOM, Biro Hukor Badan
                               POM serta telah dilakukan Konsultasi Publik tanggal 30 September 2019 kepada BBPOM

                               Jakarta, BBPOM Serang, BBPOM Bandung, Loka POM Bogor dan Loka POM Tangerang.


                   3.9 IKU 9. PEDOMAN TENTANG KEMASAN DAUR ULANG

                        3.9.1    PENYUSUNAN      RANCANGAN        PEDOMAN        DAN     KRITERIA      PLASTIK
                               BERBAHAN  POLYETHYLENE  TEREPHTHALATE  (PET)  DAUR  ULANG  YANG

                               AMAN UNTUK KEMASAN PANGAN

                               Sampah plastik merupakan permasalahan lingkungan hidup yang dihadapi oleh masyarakat

                               Indonesia  dan  dunia.  Penggunaan  produk  plastik  secara  tidak  ramah  lingkungan
                               menyebabkan berbagai masalah lingkungan hidup yang serius. Sampah plastik tidak hanya

                               menjadi masalah di perkotaan, namun juga di lautan. Pencemaran sampah plastik, apabila
                               tidak dikelola dengan baik akan berdampak kepada kesehatan manusia, membunuh berbagai
                               hewan dilindungi, dan merusak lingkungan secara sistematis.


                               Pemerintah  Indonesia  berkomitmen  mengurangi  sampah  plastik  di  laut.  Keseriusan
                               pemerintah diwujudkan dengan telah ditetapkannya Peraturan Presiden Republik Indonesia

                               Nomor  83  tahun  2018  tentang  Penanganan  Sampah  Laut.  Pada  tahun  2025  ditargetkan
                               terjadi pengurangan sampah plastik di laut sebesar 70%. Oleh karena itu diperlukan langkah-

                               langkah percepatan yang komprehensif dan terpadu, salah satunya adalah melalui circular
                               economy.


                               Dukungan  Badan  POM  terhadap  kegiatan  circular  economy,  yaitu  melalui  pengaturan
                               kemasan  pangan  berbahan  kemasan  daur  ulang,  yang  tercantum  dalam  Peraturan  Badan

                               POM  No.  20  tahun  2019  tentang  Kemasan  Pangan.  Oleh  karena  itu,  sebagai  wujud
                               implementasi dari peraturan tersebut, maka diperlukan penyusunan pedoman kemasan daur
                               ulang  yang  dapat  digunakan  sebagai  acuan/panduan  untuk  produsen  pangan,  produsen

                               kemasan pangan, instansi terkait serta masyarakat.


                               Proses pembuatan kemasan pangan berbahan PET daur ulang yang aman harus mencakup
                               proses pembersihan yang efisien untuk menghilangkan zat-zat yang merugikan. Oleh karena
                               itu, pada proses daur ulang diperlukan jaminan terhadap penanganan selama proses produksi

                               sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.






                                                                38
   39   40   41   42   43   44   45   46   47   48   49