Page 120 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 OKTOBER 2020
P. 120

Sebelumnya, pengusaha bisa dipidana 1-5 tahun penjara atau denda Rp lOO ju-ta-Rp 500 juta.

              Sosialisasi

              Sekretaris Kementerian Ketenagakerjaan Anwar Sanusi mengatakan, pemerintah akan segera
              membahas rancangan peraturan turunan. Untuk itu, akan dibuka forum tripartit nasional yang
              melibatkan serikat pekerja, buruh, dan pengusaha. Di isu ketenagakerjaan, ada 3-5 rancangan
              PP yang disiapkan.

              Saat ini Kementerian Ketenagakerjaan sedang gencar melakukan sosialisasi ke sejumlah elemen
              terkait  substansi  RUU  Cipta  Kerja.  Sosialisasi  itu  diharapkan  bisa  meluruskan  informasi
              menyimpang terkait kluster ketenagakerjaan.

              DalaMKunjungan  ke  Pengurus  Besar  Nahdlatul  Ulama,  Sabtu  malam,  Ida  kembali  menjamin
              bahwa pemerintah akan menjamin perlindungan pekerja lewat RUU Cipta Kerja. Oleh karena itu,
              dalam penyusunan aturan turunan nanti, serikat buruh akan dilibatkan. "Saya ditugasi Presiden
              untuk  merumuskan  sejumlah  PP  yang  akan  jadi  turunan.  Pemerintah  akan  sangat  terbuka
              kepada buruh," kata Ida. (AGE)

              Sejumlah Perubahan Pasal RUU Cipta Kerja Terkait Sektor Ketenagakerjaan

              Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT)

              UU Ketenagakerjaan No 13/2003 RUU Cipta Kerja

              Pasal 59 (1) - Perjanjian kerja untuk waktu tertentu hanya dapat dibuat untuk pekerjaan tertentu
              yang menurut jenis dan sifat atau kegiatan pekerjaannya akan selesai dalam waktu tertentu,
              yaitu:

              a. Pekerjaan yang sekali selesai atau yang sementara sifatnya;

              b. Pekerjaaan yang diperkirakan penyelesaiannya dalam waktu yang tidak terlalu lama dan paling
              lama 3 tahun:

              c. Pekerjaan yang bersifat musiman; atau

              d. Pekerjaan yang berhubungan dengan produk baru, kegiatan baru, atau produk tambahan
              yang masih dalam percobaan atau penjajakan.

              Istirahat dan Cuti UU Ketenagakerjaan No 13/2003

              Pasal 79 (1) - Pengusaha wajib memberi waktu istirahat dan cuti kepada pekerja/buruh.

              Pasal 79 (2) - Waktu istirahat dan cuti sebagaimana dimaksud pada Ayat (1), meliputi: a. Istirahat
              antara jaMKerja, sekurang-kurangnya setengah jam setelah bekerja selama 4 jam terus-menerus
              dan waktu istirahat tersebut tidak termasuk jaMKerja; b Istirahat mingguan 1 hari untuk 6 hari
              kerja dalam 1 minggu atau 2 hari untuk 5 hari kerja dalam 1 minggu.

              Hitungan Pesangon

              UU Ketenagakerjaan No 13/2003

              Pasal 156 (2) - Perhitungan uang pesangon sebagaimana dimaksud pada Ayat (1) paling sedikit
              sebagai berikut:

              a. Masa kerja < 1 tahun. 1 bulan upah;

              b. Masa kerja 1 tahun s 2 tahun, 2 bulan upah;

                                                           119
   115   116   117   118   119   120   121   122   123   124   125