Page 159 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 9 JULI 2021
P. 159
“Apabila di lapangan ada hal-hal yang perlu didiskusikan kami siap diundang. Kami juga terus
melakukan sosialiasi terhadap 88 asosiasi yang nantinya dapat diteruskan ke perusahaan-
perusahaan,” imbuhnya.
Ia mengimbau, bagi masyarakat atau pekerja yang menemukan pelanggaran di tempat kerja,
dapat melaporkan melalui JakLapor di aplikasi JAKI dengan kategori pelanggaran Hubungan
Pekerja dan Pengusaha.
“Tolong jangan menyembunyikan informasi terkait karyawan yang terkonfirmasi Covid-19,
karena lebih cepat diketahui, lebih cepat pula bisa ditangani. Harap diketahui bahwa ketentuan-
ketentuan yang telah dikeluarkan pemerintah semuanya untuk kepentingan masyarakat yang
lebih luas lagi. Upaya kita tidak akan berhasil tanpa dukungan dari semua pihak,” tutup Andri.
158

