Page 25 - Pekan Gelar Pendampingan UMKM Frozen Food Pada Masa Pandemi
P. 25

“Kalau untuk ‘frozen food’ yang dipesan langsung dan disimpan kurang dari tujuh hari
               boleh tanpa izin BPOM, tapi saya yakinkan perlu pendampingan BPOM untuk jamin
               nutrisi,” katanya.

               Namun jika produk tersebut dikomersilkan lebih dari sepekan, kata Penny, maka harus
               ada pendampingan terhadap fasilitas produksi dan mendapatkan izin edar BPOM.
               “Frozen food pangan yang sangat berisiko ada tata cara produksi tertentu yang perlu
               didampingi BPOM. Bisa saja terkontaminasi bakteri ecoli kalau dapurnya di dekat toilet
               bahkan sampai tercemar logam, itu beberapa hal yang perlu dipahami terkait risiko,”
               katanya.

               Sementara itu Pekan Gelar Pendampingan UMK Frozen Food Pada Masa Pandemi
               diikuti oleh total 7.844 pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) frozen food
               di Indonesia baik secara online maupun hadir langsung di Hotel Shangri-La Jakarta.

               Peserta memperoleh edukasi seputar pengolahan makanan yang akan dikonsumsi
               masyarakat  serta  potensi  mendapatkan  pangan  yang  bernutrisi  serta  memenuhi
               aspek keamanan.

               Agenda  tersebut  juga  ditandai  dengan  peluncuran  pedoman  pangan  siap  saji
               terkemas dan cara pengolahan pangan beku yang baik.(antara/*)
   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30