Page 31 - Pekan Gelar Pendampingan UMKM Frozen Food Pada Masa Pandemi
P. 31
Guna mendukung ketersediaan produk berkualitas dan bernutrisi untuk membangun
masyarakat Indonesia yang sehat serta mendorong peningkatan daya saing produk
agar perekonomian dapat segera bangkit.
Adapun 6 bentuk dukungan yang diberikan oleh BPOM bagi UMK pangan, yakni:
- Melalui coaching clinic
- Simplifikasi persyaratan pada registrasi
- Pemotongan biaya resgistrasi 50 persen dari tarif normal Pendapatan Negara
Bukan Pajak (PNBP)
- Registrasi pangan olahan resiko rendah dan sangat rendah melalui notifikasi
dan tidak dipersyaratkan hasil analisa
- Pemeriksaan saran dalam rangka pemenuhan Cara Produksi Pangan Olahan
yang Baik (CPPOB) yang difokuskan ada pelaksanaan hygiene sanitasi,
sampling, dan uji coba produk UMK untuk registrasi
- Pengawasan pre dan post market yang dilakukan secara rutin untuk mengawal
keamanan, mutu, dan gizi pangan yang bertujuan untuk melindungi kesehatan
masyarakat Indonesia dan sekaligus mendukung ekonomi rakyat
"Kami terus melakukan peningkatan pelayanan publik, pembinaan, dan
pendampingan pelaku usaha."
"Kami juga selalu memotivasi pelaku usaha, khususnya UMKM, untuk terus berinovasi
dan meningkatkan kapasitas dalam menerapkan praktik yang baik dari proses
produksi hingga distribusi/peredaran secara konsisten,” kata Kepala BPOM, Penny K
Lukito.
Keberpihakan pada UMK sangat diperlukan agar UMK Indonesia mampu bersaing
dan naik kelas, serta mendukung Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), dan
membangun ekonomi rakyat untuk Indonesia maju.