Page 226 - DASAR LISTRIK DAN ELEKTRONIKA FIX
P. 226
DASAR LISTRIK DAN
ELEKTRONIKA
MATERI PEMBELAJARAN
Prinsip Kerja
LDR dan R1 sebagai pembagi tegangan. Pada saat LDR
mendapakan cahaya maka hambatannya menjadi kecil <10k dan R1
lebih besar sehingga tidak ada arus yang melewati kaki basis Transistor
Q1 dan Transistor Q2 tidak mengaktifkan relei RL1 (Normally Open).
Pada saat LDR tidak mendapatkan cahaya (gelap) maka
hambatannya kecil >10k dan R1 lebih rendah sehingga arus akan
melewati kaki basis transistor Q1 dan mengaktifkan transistor Q2 dan
akan mengaktifkan relei RL1 dari keadaan Normally Open ke Normally
Close sehingga lampu mendapatkan arus lisrik bolak-balik dari sumber
tegangan AC.
4) Photo Transistor
Photo transistor adalah transistor yang memiliki resistansi
antara kaki kolektor dan kaki emitor yang dapat berubah sesuai dengan
intensitas cahaya yang diterimanya. Photo transistor mempunyai dua
terminal keluaran dengan nama emitor dan kolektor, nilai resistansi
emitor dan kolektor tersebut akan makin rendah apabila intesitas
cahaya yang diterima makin tinggi.
Gambar. 10. 17. Photo Transistor
Sumber: https://na.suzohapp.com/products/optical_guns/OP805SL
5) Photo diode
Pada photo diode akan terjadi perubahan resistansi pada
terminal anode dan katode apabila terkena cahaya. Nilai resistansi
anode dan katode pada photo diode akan semakin rendah apabila
intensitas cahaya yang diterima photo diode semakin tinggi.
209