Page 164 - REFORMA AGRARIA EKOLOGIS
P. 164
pangan ialah penerbitan Mustika Rasa: Buku Masakan
Indonesia (1964 ) oleh Menteri Koordinator Pertanian
dan Agraria yang berisi kumpulan berbagai resep
kuliner nusantara berbahan baku lokal untuk menu
harian rakyat, menurut hemat kami resep masakan ini
mengarah pada kebijakan pangan nasional pada waktu
itu. Akan tetapi, sejak era Soeharto kedaulatan pangan
diamputasi melalui Revolusi Hijau dan sekadar menjadi
ketahanan pangan atau kecukupan pangan.
c) Kehidupan Sehat dan Sejahtera (Tujuan 3);
Isu kesehatan erat dengan isu lingkungan hidup karena
kualitas lingkungan hidup berpengaruh langsung
pada kesehatan manusia, binatang, tumbuhan, dan
jasad renik dalam tanah dan perairan. Agraria adalah
bumi, air dan udara seisinya yang bukan hanya bernilai
sebagai komoditas ekonomi tetapi juga bernilai sebagai
jasa lingkungan yang menopang kesehatan. Kesehatan
merupakan kesejahteraan non material yang jarang
dipertimbangkan sebagai aspek penting dalam rezim
ekonomi pertumbuhan.
d) Pendidikan Berkualitas (Tujuan 4);
Edukasi tentang agraria saat ini secara formal masih
dikawal oleh Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional
dengan objek formal utama ialah administrasi
pertanahan, padahal kesadaran akan kekayaan alam dan
karakter bentang alam Indonesia wajib dipahami oleh
peserta didik menurut jenjang pendidikannya. Agraria
dekat dengan isu nasionalisme ketika dijelaskan sejarah
tata kelolanya sejak jaman kolonial yang mendorong
perjuangan kemerdekaan, agararia dekat dengan
geopolitik ketika agraria dimaknai sebagai wilayah
kedaulatan negara, agraria dekat dengan isu tata ruang
saat dimaknai sebagai struktur dan fungsi ruang, agraria
dekat dengan isu sosial ekonomi budaya ketika dimaknai
BAB IV 149
Evaluasi dan Rekomendasi