Page 129 - Perempuan Yang Ingin Membeli Masa Lalu
P. 129
sampai-sampai Misni harus berteriak seperti itu beberapa
kali.
―Baiklah nona, tak usah berteriak seperti itu nanti
putus pita suaramu.‖ jawab Tarjo sambil berjalan menuju
Misni. Mereka adalah sepasang muda mudi yang sedang
dimabuk cinta.
Mereka bertemu dua bulan yang lalu. Saat menghadiri
acara pernikahan salah seorang anak perangkat desa, Tarjo
melihat Misni yang sedang menari tarian lengger. Misni
adalah penari lengger yang sangat terkenal, sejak kecil ia
memang sudah bisa menari lengger dengan sangat luwes.
Selain itu Misni juga memiliki wajah yang ayu, tak heran jika
Misni selalu dibanjiri tawaran lenggeran bahkan sampai ke
luar kota. Wajah ayu yang dimiliki Misni membuat Tarjo
menaruh hati padanya. Saat lenggeran selesai, Tarjo
buruburu menghampiri Misni dan berkenalan. Sejak saat itu
mereka berdua saling bertukar kabar, sering bertemu, dan
akhirnya mereka berpacaran sebulan yang lalu.
Sebenarnya banyak laki-laki yang jatuh cinta pada
Misni. Kebanyakan dari mereka tak benar-benar menaruh
hati padanya, lebih tepatnya mereka jatuh cinta pada paras
dan tubuh Misni. Sebagai pemain lengger, Misni sering
diperlakukan tidak senonoh. Terutama saat para lelaki mulai
memberikan saweran padanya. Awalnya Misni merasa sangat
risih diperlakukan seperti itu. Tapi lama kelamaan ia menjadi
terbiasa. Semakin dewasa, ia semakin mengerti. Mungkin
120
Antologi Cerpen PEREMPUAN YANG INGIN MEMBELI MASA LALU

