Page 412 - Modul MP
P. 412

Materi Pelatihan Inti 4a - Modul Sumber Daya Manusia (SDM)
               PUSAT PELATIHAN SDMK-BPPSDMK Bekerjasama dengan UNIT ESELON I DI LINGKUNGAN KEMENTERIAN KESEHATAN





                      butir-butir  kegiatan/uraian  tugas  dari  masing-masing  SDMK.  Selain  itu,
                      dilakukan  pula  analisis  kesenjangan  kinerja  yakni  membandingkan  hasil
                      penilaian kinerja dengan target kinerja jabatan yang diduduki.

                      Hasil  dari  pengkajian  kebutuhan  pengembangan  kompetensi  yaitu  daftar
                      kebutuhan  pengembangan  SDMK  di  tingkat  Puskesmas.  Kebutuhan
                      pengembangan  kompetensi  harus  mendapat  verifikasi  Kepala  Puskesmas
                      sebelum  ditetapkan  menjadi  rencana  kebutuhan  pengembangan  kompetensi
                      SDMK  di  Puskesmas.  Rencana  ini  dijadikan  dasar  oleh  Puskesmas  dalam
                      menyusun       kegiatan    pengembangan        kompetensi     serta   perencanaan
                      anggarannya.  Rencana  pengembangan  kompetensi  tingkat  Puskesmas
                      selanjutnya disampaikan kepada Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota.

                   b.  Pelaksanaan
                      Undang-Undang Nomor 5 tahun 2014 tentang ASN  mengamanahkan bahwa
                      setiap  ASN  berhak  untuk  mendapatkan  pengembangan  kompetensi,  dengan
                      jumlah  minimal  20  jam  setiap  tahun  untuk  PNS  (PP  Nomor  11  tahun  2017
                      tentang Manajemen PNS) atau maksimal 24 jam per tahun untuk PPPK (PP
                      Nomor 49 tahun 2019 tentang PPPK), termasuk pegawai di Puskesmas.

                      Pengembangan  kompetensi  dapat  dilaksanakan  melalui  pendidikan  dan
                      pelatihan. Pelatihan sendiri dapat dilaksanakan melalui pelatihan klasikal dan
                      nonklasikal. Pengembangan kompetensi melalui pelatihan menurut Peraturan
                      Lembaga  Administrasi  Negara  RI  Nomor  10  tahun  2018  tentang
                      Pengembangan Kompetensi PNS dibagi menjadi

                                  Pelatihan Klasikal                      Pelatihan Non Klasikal

                         Pelatihan
                         Struktural                  Seminar    Coaching            Patok Banding
                                                                                    (Benchmarking)
                         Kepemimpinan
                                                                                    Pertukaran PNS
                         Pelatihan          Workshop atau
                         Manajerial         Lokakarya           Mentoring           dengan Pegawai
                                                                                    Swasta/BUMN/BUMD
                                                                                    Belajar Mandiri
                         Pelatihan Teknis   Kursus              E-learning
                                                                                    (self development)
                                                                                    Komunitas Belajar
                         Pelatihan          Penataran           Pelatihan Jarak     (Community of
                         Fungsional                             Jauh
                                                                                    Practices)
                         Pelatihan Sosial   Bimbingan
                         Kultural           Teknis              Detasering          Magang/Praktik Kerja
                                                                Pembelajaran
                                            Sosialisasi         Alam Terbuka
                                                                (Outbond)





                                                                         Pelatihan Manajemen Puskesmas |  22
   407   408   409   410   411   412   413   414   415   416   417