Page 382 - A Man Called Ove
P. 382
Fredrik Backman
ketidakadilan luar biasa di dalam film koboi. Berbelok ke
rumah terjauh, tempat gandengan dan Skoda putih itu masih
terparkir, lalu menggedor-gedor pintu rumah itu dengan
kekuatan sedemikian rupa hingga sulit untuk mengatakan
apakah pintu itu akan terbuka sebelum dia menghancurkannya
berkeping-keping. Anita membuka pintu dengan terkejut. Ove
langsung melangkah memasuki lorong.
“Kau punya dokumen-dokumen dari pihak berwenang
di sini?”
“Ya, tapi aku—”
“Berikan kepadaku!”
Setelah direnungkan kembali, Anita akan menceritakan
kepada tetangga-tetangga lainnya bahwa dia belum pernah
melihat Ove semarah itu sejak 1977, ketika terjadi pembicaraan
mengenai peleburan antara Saab dan Volvo.[]
377