Page 118 - Bisikan Ombak - by Suci Harjono
P. 118
kesempatan untuk mengajak bercanda pengantin perempuan. Bagi
mereka, malam itu adalah malam terakhir bisa bebas bercanda,
berbincang dan melewatkan waktu, karena mulai besok teman mereka
sudah berubah status menjadi istri orang.
**
Pagi harinya, rumah Mely sudah ramai dengan tetangga dan
saudara. Hari ini Mely akan melakukan upacara adat dan siangnya akan
melangsungkan pernikahan secara negara.
Prosesi pernikahan adat Minahasa di dahului dengan bacoho
atau mandi adat . Mely dan Johan sudah membersihkan badan,
16
kemudian rambut keduanya dibasuh dengan air yang telah dicampur
bahan-bahan ramuan tradisional seperti parutan kulit lemong nipis
atau lemong bacoho yang dicampur dengan air lemong popontolen
yang digunakan sebagai pembersih lemak di kulit kepala. Kedua ramuan
tersebut dicampur dengan daun pondang (pandan) yang dihaluskan dan
bunga manduru atau melati hutan, minyak kemiri dan sedikit perasan
air buah kelapa. Semua bahan-bahan tersebut digunakan untuk mencuci
rambut calon pengantin.
Mely tampak tersenyum lega sambil mengeringkan rambut dan
badannya dengan handuk baru. Secara adat proses mengiringkan rambut
harus dengan handuk yang belum pernah dipakai. Johan menatap calon
istrinya dengan perasaan bahagia. Mereka segera masuk ke kamar
sendiri-sendiri untuk berganti pakaian.
Sutriani menemani Mely dan membantunya memakai pakaian
warna kuning cerah yang dihiasai beragam orgamen bergambar bunga-
bunga. Untuk tugas make up dikerjakan oleh Tante Mince perias
yang biasa dipanggil untuk membuat calon pengantin tambah cantik
16 Mandi adat bisa dilakukan secara langsung dengan mengunakan bahan tradisional
atau dengan simbolisasi. Jika mengunakan pilihan simbolisasi dengan cara semua bahan ramuan
dimasukkan ke dalam kain yang telah dicampur bahan-bahan ramuan tradisional seperti parutan
kulit lemong nipis atau lemong bacoho yang dicampur dengan air lemong popontolen yang
digunakan sebagai pembersih lemak di kulit kepala. Kedua ramuan tersebut dicampur dengan
daun pondang (pandan) yang dihaluskan dan bunga manduru atau melati hutan, minyak kemiri
dan sedikit perasan air buah kelapa. Semua bahan-bahan tersebut digunakan untuk mencuci
rambut calon pengantin.
118 Bisikan Ombak_ Suci Harjono_sucihan03@gmail.com